logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Pelaihari Diberikan Kehormatan  oleh KPTA  Banjarmasin Tentang Amanah Mabadiul khamsah

kunjungan kerja dan silaturrahmi Ketua bersama Pansek dan Kasub Umum PTA Banjarmasin di Pengadilan Agama Pelaihari (foto: Bagus)

Pelaihari | pa.pelaihari.go.id

Kamis, 12 Maret 2015 Ketua PTA Banjarmasin (Drs.H. M. Said Munji, SH,MH.) didampingi Pansek PTA Banjarmasin (H.  Ma’sum Umar, SH,MH.) dan Kasub.Umum PTA Banjarmasin (H.M. Faisal Riza, SH,MH.) mengadakan kunjungan kerja dan silaturrahmi ke Pengadilan Agama Pelaihari, sekitar pukul 09.00 pagi kedatangan kunjungan tersebut oleh Ketua PA Pelaihari (Drs.H.Amir Husin, SH.)Wakil Ketua PA Pelaihari (Dra.Hj. St.Masyhadiah D,MH.)Pansek PA Pelaihari (Drs.Abd.Mujib) dan Wasek PA Pelaihari (H.Yusriansyah,SH.) serta seluruh pegawai menyambut dengan penuh kebahagiaan karena Ketua PTA baru pertama kali mengunjungi PA.Pelaihari setelah beliau dilantik sebagai KPTA Banjarmasin 18 Desember 2014 yang lalu.

Ketua PTA Banjarmasin meninjau ruangan – ruangan yang ada di Pengadilan Agama Pelaihari (foto: Bagus)

Setelah Ketua bersama Pansek dan Ka.Umum PTA Banjarmasin memperhatikan seluruh ruangan Kantor yang sedemikian luas dan para pegawai sebanyak 26 orang ditambah honorer 6 orang sangat bangga demikian kantor tertata dengan baik dan ruang pelayanan yang sudah cukup bagus serta sederet penghargaan yang diperoleh PA.Pelaihari sejak tahun 2012 - 2014.

Pertemuan, silaturahmi dan arahan Ketua PTA Banjarmasin kepada seluruh hakim, pejabat, karyawan/i Pengadilan Agama Pelaihari (foto: Bagus)

Dalam pertemuan beliau menyampaikan bahwa seharusnya kita bangga sebagai manusia pilihan terbaik, terutama para hakim yang di Indonesia hanya sekitar 6000 hakim saudara terpilih diantaranya sebagai hakim, demikian juga kita sebagai pegawai Pengadilan Agama syukur yang telah diberikan gaji cukup tinggi, oleh karena itu beliu sampaikan 5 prinsip  nilai-nilai dasar sebagai seorang hakim atau seorang pegawai  wajib melakukan amanah Mabadiul khamsah sbb:

  1. Mempunyai sifat jujur (Siddiq).
  2. Mempunyai sifat Adalah (Adil).
  3. Memunyai sifat Amanah(dipercaya).
  4. Mempunyai sifat terguh pendirian (istiqamah) atau konsisten.
  5. Mempunyai sifat persaudaraan dan saling tolong ( ikhwah wa taawun).

Kelima sifat tersebut ujar beliau diperkuat pula dengan 3 hal, yaitu Qawiyul akal (kecerdasan), qawiyul ilmi (keilmuan) dan qawiyuddin (akhlakul karimah).

Kesemua itu beliau sampaikan jangan sampai sebagai seorang hakim atau pegawai pengadilan agama berbuat atau bertindak/bertingkah laku yang tidak sepantasnya dilakukan, beliau contohkan misalnya jangan sampai seorang hakim marah-marah di depan sidang, padahal orang/pihak yang ia hadapi sudah mempunyai masalah dan susah/derita menyelesaikan masalahnya, hadapilah orang bermasalah dengan penuh ramah tamah agar permasalahan selesai dengan baik, bukan menimbulkan masalah lagi atau ada pegawai kepaniteraan memalsukan AC atau putusan atau berselingkuh dsb. Hindari prilaku demikian, kalau tidak lebih baik jangan menjadi pegawai Pengadilan Agama tegas baliau.

Foto bersama Ketua Pansek dan kasub umum PTA Banjarmasin  (foto: Bagus)

Acara tak terasa berlangsung hingga pukul 13.00 lebih, meskipun pegawai masih antusias memperhatikan nasehat beliau namun karena waktu maka oleh KPA acara ditutup dengan penuh rasa terimaksih kepada YM KPTA dan rombongan,  sebelum acara berakhir Pansek PTA. Juga menyampaikan bahwa berkaitan dengan RB selalu tingkatkan dan PA Pelaihari sangat terliat adanya perubahan lebih baik, keuangan DIPA dan keuangan perkara agar memperhatikan  laporan aturan terbaru melalui Komdanas agar semua anggaran/keuangan dapat terkontrol/terpantau dengan baik. Selesai acara KPTA kembali ke PTA.Banjarmasin. (/AH)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice