logo web

Dipublikasikan oleh Nisa pada on .

PA Pangkalpinang Mengikuti Pidato Kepresidenan  Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia

   Bertepatan pada Hari Senin Tanggal 16 Agustus 2021, Sekretaris Pengadilan Agama Pangkalpinang, Bapak Huroiroh, S.IP mewakili Ketua Pengadilan Agama Pangkalpinang, mengikuti Rapat Paripurna Istimewa Kedua Masa Persidangan III tahun 2021 di DPRD Kota Pangkalpinang. Diikuti oleh Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) Kota Pangkalpinang untuk mendengar pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia yang disiarkan langsung secara live streaming. Bapak Presiden Joko Widodo mengenakan pakaian adat Badui dalam agenda Sidang Tahunan MPR RI yang dibuka oleh Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti.

 

WhatsApp Image 2021 08 16 at 09.56.05

 

Rapat Paripurna dibuka oleh Ketua DPRD Kota Pangkalpinang masa persidangan ke 3 tahun 2021 yang di hadiri oleh Forkopimda, yang terdiri dari Wakil Walikota Komandan Pangkalan TNI AL, Komandan Distrik Militer 0413 bangka, Kepala Kepolisian Resor, Kejaksaan Republik Indonesia, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Sekretaris Daerah, serta Organisasi Perangkat Daerah Pangkalpinang.

WhatsApp Image 2021 08 16 at 09.07.29

      Pada pidatonya yang disiarkan secara live streaming, Bapak Presiden mengucapkan terimakasih kepada Mahkamah Agung Republik Indonesia atas pelayanan publik/masyarakat atas kinerjanya dalam mempercepat proses peradilan dengan adanya Aplikasi E-court.

WhatsApp Image 2021 08 16 at 09.07.17 1

        Selanjutnya acara ditutup dengan sesi foto dan doa bersama. Dengan pembatasan jumlah undangan yang hadir secara fisik tersebut, maka dapat dipastikan adanya jaga jarak selama berada di ruang sidang. Selain membatasi undangan yang hadir secara fisik, Rapat Paripurna Istimewa kali ini juga digelar dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. (Nisa)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice