logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Hakim PA Bukittinggi Mutasi Ke PA Padang

Padang | PA Bukittinggi

Senin (7/9/2015), Langit berkabut asap dampak dari kebakaran yang terjadi di provinsi tetangga mengiringi perjalanan rombongan mengantar acara pelantikan Hakim PA Bukittingggi menuju Ibukota Provinsi Sumatera Barat.

Hadir Bapak Drs. H. Khairul, SH, MA (hakim) yang mewakili pimpinan PA Bukittinggi dalam pelantikan tersebut, didampingi oleh tiga orang hakim diantaranya Drs. Arnel, Dra. Rasmiati dan Dra. Ismiyati. Rombongan bertolak ke Padang pukul 10.30 WIB dan tiba pukul 13.30 WIB.

Berdasarkan hasil rapat TPM (Tim Promosi dan Mutasi) Mahkamah Agung Republik Indonesia periode Agustus 2015, salah satu hakim di Pengadilan Agama Bukittinggi Drs. H. Dasril SH, MH mendapatkan promosi jabatan ke Pengadilan Agama Kelas 1A Padang.

Acara pelantikan yang diadakan pada tanggal 2 September kemarin, tepat pukul 14.00 WIB dimulai.  Drs. H. Dasril, SH, MH dilantik bersama dengan dua orang hakim diantaranya Drs. H. Sabri Syukur, M.H.I (PA Cibadak) dan Dra. Nurhaida, M.Ag (PA Solok), sekaligus perpisahan hakim & pegawai PA Padang yaitu Drs. H. M. Zakaria, S.H., M.H. (ke PA Pekanbaru) dan Cut Khairunnisa (ke PA Painan).

Dimulai dengan pembukaan oleh pembawa acara dan ketua PA Padang, Drs. H. M. Yusuf, SH., MH. Setelah menyanyikan lagi Indonesia Raya oleh seluruh hadirin, dilanjutkan dengan pembacaan SK Mutasi. Langsung saja tiga orang hakim yang hendak dilantik hari itu dipersilahkan maju ke depan untuk dilantik oleh Ketua PA Padang. Tampak khidmat suasana pelantikan kemarin.

Seusai penandatanganan berita acara pelantikan oleh Ketua PA Padang, acara dilanjutkan dengan perkenalan masing-masing hakim yang baru saja dilantik. Dalam perkenalannya, Pak Das, sapaan akrab dari Pak Dasril yang didampingi oleh istrinya merasa sangat bersyukur sekali. “Lima belas tahun saya berupaya untuk bisa dipindahkan ke PA Padang, dan akhirnya pada tahun ini doa saya dijawab oleh Allah swt”, ujar beliau sembari menghapus air mata bahagia yang muncul di sudut matanya.

Setelah dua orang hakim yang dilantik lainnya menyampaikan salam perkenalannya, diteruskan dengan perpisahan oleh hakim dan staf PA Padang sekaligus pemberian kenang-kenangan kepada mereka yang hendak berpisah.

Bapak Drs. H. M. Yusuf, SH., MH dalam sambutannya menyampaikan bahwa, mutasi itu ada dua kemungkinan. Jika tidak anugerah berarti bencana. Anugerah bagi mereka yang di mutasi ke tempat yang mereka inginkan dan bencana bagi mereka yang ditempatkan di daerah yang tidak mereka inginkan. Namun substansi dari mutasi, rotasi dan promosi itu sendiri adalah bagian dari sistem pembinaan dan penataan struktur organisasi suatu instansi.

Acara pelantikan sekaligus perpisahan ditutup dengan doa dan berakhir pada pukul 16.00 WIB. Segenap Keluarga Besar PA Bukittinggi menyampaikan ucapan selamat kepada Pak Dasril yang telah mendapatkan promosi, semoga amanah dan semakin sukses kedepannya. (Ul_fordilag.sumbar)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice