logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Muara Tebo Kebut Laporan Tahunan

Muara Tebo | PA Muara Tebo

Laporan tahunan sudah menjadi pekerjaan rutin yang harus diselesaikan oleh satker peradilan di setiap akhir tahun. Pasalnya, selain sebagai gambaran kinerja dua belas bulan terakhir, laporan tahunan juga dipercaya sebagai alat ukur dalam hal capaian program kerja tahun sebelumnya.

Saat di temui redaksi jurdilaga, Selasa (16/12/2014) Ketua Pengadilan Agama Muara Tebo, Drs. H. Palatua, S.H, M.H.I menyebutkan bahwa dia terus memantau kerja Panitia Kerja (Panja) yang telah dibentuk. Menurut dia, proses penyusunan laporan tahunan saat ini terus berlanjut dan dia juga meyakini laporan tahunan akan dapat diselesaikan oleh Panja tepat pada waktunya.

Senada dengan hal diatas, Drs. Rusdi, M.H, Pansek PA Muara Tebo mengungkapkan bahwa selaku koordinator penyusunan laporan tahunan dia selalu mengawasi penyusunan laporan. Bahkan, disampaikan pria berkumis ini dia telah memberi tenggat waktu terkait penyusunan laporan tahunan.

“Setidaknya minggu ketiga bulan ini laporan tahunan sudah dapat dikirim ke PTA Jambi,” ujar pria yang sedang mengenyam pendidikan doktor di Universitas Jambi ini lugas.

“Saya berharap laporan tahunan yang kita susun benar-benar menjadi laporan tahunan terbaik, baik itu dari segi isi maupun tampilan untuk selanjutnya dapat dicontoh oleh pengadilan lain,“ pungkasnya. (Ahmad Khumaidi/Jurdilaga PA Muara Tebo – PTA Jambi)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice