PA Krui Gelar Ekspose Hasil Pengawasan Hatibinwasda PTA Bandar Lampung
Liwa | pa-krui.go.id
Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Krui, Kamis, 30 Mei 2013 pukul 11.00 WIB dengan dihadiri oleh seluruh hakim, pejabat struktural, pejabat fungsional serta seluruh pegawai PA Krui, Hatibinwasda dari PTA Bandar Lampung melaksanakan ekspose mengenai hasil pemeriksaan dan pengawasan yang telah selesai dilaksanakan selama 2 (dua) hari di Pengadilan Agama Krui.
Pemeriksaan yang dilaksanakan beberapa hari yang lalu berjalan lancar, serta mendapat sambutan baik dan kerja sama yang cukup baik juga dari semua pihak yang menjadi bagian dari objek pemeriksaan.
Diawali dengan pembukaan dari KPA Krui, acara siang hari ini dilanjutkan dengan kata sambutan dari Wakil Ketua PTA Bandar Lampung dan ekpose hasil pemeriksaan.
Dalam pemaparan ekpose, Drs. Iri Hermansyah, SH selaku ketua tim pemeriksa dan pengawas PTA Bandar Lampung, menjelaskan bahwa, secara umum hasil pemeriksaan di PA Krui sudah cukup baik, beberapa hal yang jadi temuan merupakan kesalahan yang lumrah terjadi di Pengadilan Agama. Walaupun bukan kesalahan yang fatal dan prinsipal namun tetap juga perlu adanya perbaikan dan penyempurnaan.
Melanjutkan ekspose hari ini, secara bergiliran Hatibinwasda memaparkan temuan-temuannya. Dimulai dari bidang kepaniteraan; beberapa temuan yang disampaikan diantaranya, penomoran perkara dalam berkas perkara harus seragam, keterangan pekerjaan para pihak dalam surat gugatan harus lebih rinci, penulisan berita acara sidang perlu penyeragaman lagi sesuai dengan format yang telah disepakati, untuk relaas panggilan redaksi berita acaranya harus rinci dan jelas serta penempatan renvoi diseragamkan di sebelah kiri.
Sedangkan untuk putusan, penulisan putusan disertakan penulisan ayatnya jangan hanya artinya saja, dalam amar putusan harus disertakan juga perintah kepada panitera untuk menyampaikan salinan putusan kepada KUA tempat dilangsungkannya perrnikahan oleh para pihak, dan yang terakhir materai yang ditempelkan pada putusan harus dimatikan dengan mengisi tanggal bulan dan tahun putusnya.
Untuk bagian register dan keuangan perkara; temuannya tidak terlalu banyak,dalam pengisian data di register perkara masih ada beberapa kesalahan salah satunya ada perbedaan penulisan tanggal minutasi di register dengan penulisan diberkas, diharapkan agar kedepannya lebih telitinya. Penulisan jurnal dan buku induk sudah rapi dan pemeriksaan pertiga bulan oleh KPA telah terlaksana.
Untuk bidang kesekretariatan; untuk absensi dan tata cara engajuan cuti hendaknya lebih cermat dan teliti, banyak kesalahan penulisan waktu pada absensi kehadiran dan absen pulang pegawai, belum lengkapnya pemberian meterai pada kwitansi dalam permintaan uang. Adanya perbedaan barang-barang milik negara terdaftar dalam simak BMN. Perlunya penataan ulang lagi untuk pemajangan DIR di setiap ruangan.
Untuk pengelolaan IT, website dan impelentasi Siadpa Plus, disampaikan oleh tim bahwa untuk saat ini website PA. Krui sudah cukup bagus, ada beberapa menu yang belum terisi seperti profil pegawai yang masih belum lengkap. Sedangkan untuk implementasi aplikasi Siadpa Plus di PA Krui sudah OK, validasi data di infoperkara.net sudah hijau semua.
Diakhir pelaksanaan ekpose hari ini diisi dengan sesi tanya jawab sehubungan dengan temuan-temuan yang masih diperdebatkan. Semua pertanyaan dari hakim dan pegawai dijawab langsung oleh Hatibinwasda PTA Bandar Lampung.
Semoga dengan adanya pembinaan dan pengawasan semester pertama oleh Tim Hatibinwasda PTA Bandar Lampung ini, dapat segera ditindak lanjuti oleh semua jajaran PA Krui demi peningkatan kinerja bersama yang nantinya akan bermuara pada pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan. (Tim Redaksi PA Krui).