Kabanjahe | pa-kabanjahe.go.id
Bertempat di ruang media center Pengadilan Agama Kabanjahe pada pukul 08.30 WIB Ketua beserta Tim Pembangunan Zona Integritas Pengadilan Agama Kabanjahe mengikuti Latihan Presentasi Progres Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) yang di dampingi oleh Badilag secara online melalui aplikasi Zoom.
Pengadilan Agama Kabanjahe yang tergabung dalam Tim 2 Pendampingan Zona Integritas Badan Peradilan Agama mendapatkan jadwal pendampingan dan latihan presentasi pada hari ini (13/8/21). Pada kegiatan ini terdiri dari 12 peserta dan dibagi lagi kedalam masing-masing zoom room. Pengadilan Agama Kabanjahe tergabung dalam zoom room di tim B bersama dengan Pengadilan Agama Stabat, Balige dan Kota Padang Sidempuan dan Didampingi Oleh Bapak Sultan Paregge.
Ketua Pengadilan Agama Kabanjahe Ibu Sri Armaini, S. HI., M. H. mendapatkan Giliran menyampaikan presentasi pada pukul 10.30 WIB dan mendapatkan masukan serta saran dari bapak Sultan. Ketua sangat bersyukur dengan adanya kegiatan ini karena dapat mengevaluasi presentasi yang disampaikan oleh masing-masing Ketua Pengadilan Agama yang ikut masuk dalam satker yang diusulkan mengikuti Desk Evaluasi oleh KemenPAN RB agar menjadi lebih baik lagi.
Semoga dengan adanya latihan ini menjadikan seluruh satker yang diusulkan WBK maupun WBBM di Lingkungan Peradilan Agama menjadi lebih terlatih dan siap dalam mempresentasikan progres Pembangunan Zona Integritas di kantor Masing-masing dan mendapatkan hasil sesuai dengan yang diharapkan. aamiin (NRL)