Jum’at, 4 Maret 2022 pukul 08.00 wib, bertempat di ruang media center seluruh Aparatur Pengadilan Agama Gunungsitoli mengikuti kegiatan Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas di Lingkungan Peradilan Agama. Mulai dari Ketua, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris, Kasubbag PTIP, Staf Pegawai dan seluruh PPNPN Pengadilan Agama Gunungsitoli.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama tersebut dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting sesuai dengan surat Nomor 1180/DJA/HM.00/2/2022 tanggal 25 Februari 2022. Dan dibuka langsung oleh Dr.Drs Aco Nur, S.H., M.H.
By: Jurdilaga Gusti