logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Dumai Gelar Pelantikan Wakil Ketua

Dumai | pa-dumai.go.id

Kamis, 23 Januari 2014,  Suasana yang begitu cerah telah diadakan pelantikan dan pengambilan sumpah Bapak Drs. Iskandar. M.H sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Dumai yang sebelumnya menjabat Hakim di MSy. Banda Aceh.

Pelantikan dilaksanakan di Ruang Sidang utama Pengadilan Agama Dumai dan diikuti oleh seluruh Karyawan dan Ketua Pengadilan Agama Dumai. Pelantikan dimulai pada pukul 11.30 WIB dengan pembacaan Surat Keputusan Dirjen Badilag oleh Indra Gunawan S.Ag, disaksikan oleh rohaniawan, saksi - saksi dan para karyawan.

Dra. Hj. Husni Rasyid., S.H., M.H selaku Ketua PA Dumai dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Wakil Ketua yang baru dan memulai pekerjaan dengan tujuan yang baik dan berharap kedepannya bisa melaksanakan tugasnya dengan baik dan benar. “pasang kembali niat dan fokus dalam pelaksanaan tugas pokok” harapnya. Beliau juga kembali mengingatkan bahwa Mutasi adalah hal yang biasa disamping merupakan pengembangan karir seseorang juga merupakan penyegaran dalam sebuah organisasi dan semua orang tentunya akan menemuinya.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pengucapan sumpah serta dilanjutkan dengan pembacaan naskah pelantikan. Dengan Khidmat Drs. Iskandar. M.H mengucapkan sumpah jabatan dihadapan Ketua Pengadilan Agama Dumai Dra. Hj. Husni Rasyid., S.H., M.H Sebelum pengucapan sumpah, Ketua mewanti-wanti bahwa sumpah yang diucapkan pada saat itu, selain disaksikan oleh yang hadir, terlebih lagi akan disaksikan oleh Allah SWT. Oleh karena itu, sumpah yang akan diucapkan oleh Wakil Ketua merupakan catatan yang senantiasa harus diperhatikan dan akan dipertanggung jawabkan kepada Allah SWT.

Profil pejabat yang dilantik :

Nama

:

Drs. Iskandar. M.H

Tempat/tgl lahir

:

Niem, 31 Desember 1966

Pendidikan

:

1. SDN 02, Gigieng Simpang Tiga Sigli

 

 

2. SMP Negeri, Samalangka KAB. Aceh Utara

 

 

3. SMA Negeri, Samalangka KAB. Aceh Utara

 

 

4. IAIN AR Raniry Darussalam

 

 

5. Universitas Syiahkuala Banda Aceh

Karir

:

1. CPNS Bireuen, 1994

 

 

2. CPN Bireuen, 1994

 

 

3. Hakim Msy Lhokseumawe, 1999

 

 

4. Hakim Msy Banda Aceh, 2010

 

 

5. Wakil Ketua PA. Dumai, 2013

(Redaksi PA. Dumai).

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice