PA Banjarmasin Gelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kerja Tahun 2013

Banjarmasin | pa-banjarmasin.pta-banjarmasin.go.id
Stakeholders Pengadilan Agama Kleas IA Banjarmasin Bapak M. Thaberanie, SH. M.HI. pimpin langsung rapat koordinasi dan evaluasi kerja tahun 2013, pada hari kamis 5 Desember 2013 diikuti seluruh Pejabat Fungsional/Struktural dan pihak yang terkait.
Dalam arahan Ketua ada beberapa hal kita harus duduk bersama, untuk mengetahui apa saja capaian kinerja kita selama ini, maupun masalah dan hambatan yang kita alami dalam pelaksanaan tugas, kemudian kita bahas, musyawarahkan dan selesaikan bersama juga.
Karena kata beliau kita ini bekerja secara kolektif bukan sendiri – sendiri jadi semua pegawai saling ada keterkaitan satu sama lain sesuai dengan bidang dan tugasnya masing –masing. Dalam rapat tersebut ditekankan dan ditanyakan beliau langsung satu persatu kepada semua bagian, antara lain :
1. Mengevaluasikan kerja tahun 2013.
- Apa saja masalah dan hambatan kerja kita selama tahun 2013 ini, harus kita selesaikan.
- Capaian – capaian mana yang harus kita pertahankan, benahi, perbaiki dan sempurnakan.
- Untuk Saran silahkan disampaikan
2. Langkah – langkah untuk menghadapi akhir tahun 2013.
- Kita harus menyelesaikan semua laporan – laporan baik dari perkara maupun dari kesekretariatan dan minggu pertama bulan Januari 2014 sudah diterima PTA Banjarmasin.
- Segera membentuk Panitia Pembuatan Laporan PA. Banjarmasin.
3. Menghadapi Awal Tahun 2014.
Langkah – langkah yang perlu kita laksanakan:
- Membuat Program kerja Tahun 2014.
- Menyelesaikan Laporan Catatan Atas Laporan Keuangan Semester II (CALK)
- Penyusunan Program Anggaran Tahun 2015.
- Penyusunan SOP / yang lama perlu kita revisi.
- Persiapan pelaksanaan Posbakum Tahun 2014.
- Semua SK – SK yang mana perlu diperbaharui dapat diperbaharui.
- Mempersiapkan pembuatan LAKIP. 2013 (Bulan Maret 2014 dikirim)
4. Lain – lain
- Uraian tugas.
- Rotasi / Rolling Pegawai
- Ketentuan Jam Kerja dan Absensi Pegawai.
- Pemanggilan, Pemeriksaan setempat.
- Lain – lain, mana yang dianggap perlu kita perbaharui segera dipersiapkan.
Diakhir rapat disampaikan bahwa tugas /beban dan tanggung jawab Pegawai Pengadilan Agama Kelas IA Banjarmasin tidak sama dengan Pegawai Pengadilan Agama di Kelas 2, namun semuanya sudah dapat kita jadikan pemicu untuk meningkatkan semangat dan disiplin kerja yang tinggi. Mudah – mudahan tahun ini lebih baik dari tahun kemarin, Selamat bekerja dan terima kasih atas kerjasamanya, Amin.
