New Normal, Pelaksanaan Sidang Keliling Pengadilan Agama Simalungun

Simalungun,11 Juni 2020. Dalam rangka memberikan pelayan terbaik kepada masyarakat pencari keadilan Pengadilan Agama Simalungun kembali melaksanakan sidang keliling setelah ditunda akibat wabah covid19.
Sidang keliling dilaksanakan di Kantor Urusan Agama Kecamatan Bandar dimulai pukul 09.00 WIB s/d selesai. Sidang Keliling perdana dalam suasana new normal di kecamatan bandar ini dipimpin oleh Hakim senior Pengadilan Agama Simalungun Ibu Yulistia, S.HI., M.Sy selaku Ketua Majelis, Bapak Muhammad Tsabbit Abdullah,S.H dan Muhammad Irsyad, S,Sy sebagai Hakim Anggota serta bertindak sebagai hakim mediator bapak Sarifuddin, SHI,Turut serta sebagai Panitera pengganti Bapak Miharza,SH dan Portir Ichsan Aulia.
Persidangan berjalan dengan lancar dan sukses dan tetap melaksanakan protokol kesehatan covid19 menjaga jarak aman, dibekali handsanitizer,masker,dan sarung tangan medis.