logo web

Dipublikasikan oleh MS IDI / DCB pada on .

Mahkamah Syar’iyah Idi kembali menerima para mahasiswa/i yang akan melakukan PKL (Praktik Kerja Lapangan) di kantor Mahkamah Syar’iyah Idi. Sebanyak 9 orang mahasiswa/i ini berasal dari IAIN (Institut Agama Islam Negeri) Langsa.

 

Ketua Mahkamah Syar’iyah Idi Hasanuddin, S.H.I., M.Ag., didampingi Sekretaris Sufriadi, S.H.I., pada Senin (08/08/22) dalam sambutannya mengatakan, sangat bangga dengan kehadiran para adik-adik mahasiswa/i yang akan melakukan PKL pada Mahkamah Syar’iyah Idi. Diharapkan para mahasiswa/i ini, dapat menambah pengalaman dan ilmu pengetahuan selama melaksanakan praktik disini. Disini nanti, mereka akan mengetahui tentang lembaga peradilan dan proses berperkara khususnya di peradilan agama.

Diharapkannya juga, kehadiran para adik-adik mahasiswa/i yang ingin praktik di Mahkamah Syar’iyah Idi ini, dapat membantu dalam meningkatkan pelayanan berkualitas yang ada pada Mahkamah Syar’iyah Idi.(DCB)

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice