Prestasi Mahkamah Syar’iyah Idi dalam beberapa bulan ini terus bertambah, kali ini sebuah penghargaan kembali diraih atas usaha dan kerja keras aparatur Mahkamah Syar’iyah Idi.
Tercepat IV Ketepatan Waktu Penyampaian LPJ Bendahara Penerimaan Bulan Juli 2021, merupakan sebuah penghargaan yang diterima oleh Mahkamah Syar’iyah Idi melalui Sekretarisnya Sufriadi, S.H.I., pada Selasa (21/09/21) pagi. Penghargaan tersebut diberikan dalam acara penyerahan penghargaan satuan kerja semester I tahun 2021 serta sosialisasi peningkatan kualitas IKPA tahun 2021 dan workshop SAKTI manjerial (KPA satker non piloting) yang diadakan oleh KPPN Langsa.
Sekretaris Mahkamah Syar’iyah Idi Sufriadi, S.H.I., kepada redaksi kembali mengatakan bahwa penghargaan yang didapat ini tidak lepas dari dukungan dan kerja sama seluruh aparatur Mahkamah Syar’iyah Idi. Terlebih dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi khususnya tim pelaporan keuangan yang telah melaksanakan tugas dengan baik, sehingga Mahkamah Syar’iyah Idi kembali berhasil mengukir prestasinya ini.
Bertambahnya penghargaan ini juga akan masuk dalam laporan triwulan satuan kerja Mahkamah Syar’iyah Idi, sehingga penilaian setiap tiga bulan sekali akan terus naik. “Dengan bertambahnya penghargaan ini, Mahkamah Syar’iyah Idi akan semakin bersemangat dalam bekerja dan melayani demi terwujudnya peradilan yang agung”, ungkapnya yang kini genap 42 tahun usianya.(DCB)