logo web

Dipublikasikan oleh MSy Simpang Tiga Redelong pada on .

Foto: Penandatangan MoU  antara MS STR dan PAHAM

Kabar Berita || www.ms-simpangtigaredelong.go.id

Redelong – Setelah akhir tahun 2021 yang lalu dilaksanakan seleksi calon penyedia Pos Bantuan Hukum (POSBAKUM). Hari Selasa (04/01/2022) ini, Mahkamah Syar'iyah Simpang Tiga Redelong melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan Penyedia Pos Bantuan Hukum. Adapun Penyedia Posbakum yang dinyatakan lulus seleksi adalah Posbakum dari Lembaga Pusat Advokasi  Hukum dan Asasi Manausia (PAHAM) Bener Meriah.

Acara seremoni penandatanganan MoU itu sendiri dilaksanakan di Ruang Media Center Mahkamah Syar'iyah Simpang Tiga Redelong dengan dihadiri oleh pengurus PAHAM dan beberapa pejabat Mahkamah Syar'iyah Simpang Tiga Redelong. Adapun yang menandatangani MoU tersebut dari MS Simpang Tiga Redelong adalah Kuasa Pengguna Anggaran yang juga Sekretaris Tri Susela, S.H. dan dari Lembaga PAHAM diwakili oleh Fakhruddin, S.H. sebagai Koordinator PAHAM Bener Meriah.

Katua MS Simpang Tiga Redelong Irwan, S.H.I dalam arahannya menekankan kesepemahaman antara Mahkamah Syar'iyah Simpang Tiga Redelong dan Pihak Posbakum dalam memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.

“Kami harapkan, kepada Posbakum yang terpilih ini, supaya bisa melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya, jangan sampai pelayanan nanti dibeda-bedakan antara satu dengan lainnya” Tegas Hakim alumnus UIN Banda Aceh ini.

Keberadaan Posbakum di Mahkamah Syar'iyah Simpang Tiga Redelong ini dapat dimanfaatkan oleh warga masyarakat, khususnya yang terkendala ekonomi atau kurang faham hukum untuk menanyakan informasi seputar hukum dan prosedur beracara, tidak hanya sampai disana, masyarakatpun dapat dibantu untuk membuat surat gugatan tanpa dipungut biaya sama sekali. (Fierda)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice