SERANG, PAS – Kegiatan monitoring dan evaluasi pelaksanaan tugas kinerja seluruh pegawai Pengadilan Agama Serang periode bulan September 2021 dilaksanakan pada Jum’at siang (10/09/2021) pada pukul 13.30 WIB.
Bertempat diruang sidang Sultan Ageng Tirtayasa, pelaksanaan monev dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Serang, Dra. Hj. Jubaedah, S.H.,M.H didampingi Wakil Ketua, Firdaus, S.Ag dan Panitera, Drs. H. Baehaki, M.Sy.
Disampaikan oleh Dra. Hj. Jubaedah, S.H.,M.H terkait dengan beberapa kinerja yang telah telah selesai dilaksanakan dan juga yang belum terlaksana. “Kita akan terus melakukan peningkatan sarana prasarana berupa pemasangan pagar area bermain anak kemudian lantainya dipasang vinyl kemudian tangga belakang juga akan dipasang vinyl agar sama dengan tangga depan juga ruang laktasi dan ruang kesehatan akan kita pasang vinyl” ungkapnya dalam rapat.
Disampaikan juga agar pedagang tidak boleh lagi masuk kedalam kantor dan berkeliling menawarkan dagangannya, cukup mereka ada di luar kantor dan kita yang menemuinya apabila ada yang perlu dibeli. Beberapa hal yang belum terlaksana juga disampaikan seperti kerjasama dengan RRI Kota Serang untuk dapat menyiarkan informasi-informasi seputar kegiatan dan pelayanan Pengadilan Agama Serang dan juga kerjasama dengan Kominfo Kota Serang untuk menyiarkan melalui video tron kegiatan-kegiatan PA Serang.
Kemudian dari bagian kepaniteraan dan juga beberapa hakim menyampaikan adanya beberapa permasalahan dalam penyelesaian dokumen berkas perkara. Untuk jurusita menyampaikan terkait dengan pelaksanaan sita eksekusi yang terlaksana dengan baik tanpa ada kendala.
Diakhir kegiatan rapat tersebut, Wakil Ketua PA Serang menyampaikan agar seluruh pegawai dapat melaksanakan apa yang disampaikan oleh Ibu Ketua terkait dengan pelaksanaan Zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi.