Menjalin Silaturahmi, PA Rengat Laksanakan Kunjungan Balasan ke PA Teluk Kuantan
Pengadilan Agama Rengat ||www.pa-rengat.go.id||
Kamis, 26 Januari 2023
Sebagai rangkaian kegiatan Family Gathering dan Studi Tiru PA Rengat Tahun 2023, Keluarga Besar Pengadilan Agama Rengat melaksanakan kunjungan balasan ke Pengadilan Agama Teluk Kuantan. Kesempatan ini dijadikan sebagai ajang menjalin silaturahmi untuk kedua PA tersebut dengan harapan akan terus dapat terjalin komunikasi dan jalinan persaudaraan yang kuat antara dua PA tersebut. Sambuatan yang luar biasa dan hangat dari keluarga besar PA Teluk Kuantan membuat suasana menjadi cair dan begitu akrab. Setelah sholat magrib dan makan malam bersama, acara ditutup dengan saling bersalaman dan berfoto bersama.
***( Tim_Red_DZ )***