logo web

Dipublikasikan oleh Admin pada on .

Mengenal berbagai sisi PA Muara Teweh “Ruang Kepaniteraan”

Muara Teweh | pa-muarateweh.go.id

Ruang Kepaniteraan Pengadilan Agama Muara Teweh berada di tempat yang berdekatan dengan Ruang Sidang dan ruang PTSP. Berdekatan dengan Pelayanan yang bisa langusng berdeketan dengan pihak berpekara guna nantinya jika ada masalah yang perlu penjelasan mengenai masalah persidangan dan seandaianya para pihak merasa kurang penjelasan dari starf PTSP dan ingin bertemu dengan petugas persidangan tidak kesulitan akses.

Kepaniteraan Pengadilan Agama Muara Teweh Pimpin Oleh Panitera Muhamad Nor Kifli, SHI dengan dibawahnya Panitera Muda Hukum Kemijan, S.Ag, MH, Panitera Muda Gugatan Humaidi, SH, Panitera Muda Permohonan Hj. Hayani, S.Ag, juga 2 (dua) orang Jurusita Pengganti yaitu Yuli Lestari, SH dan Saini serta 4 (empat) orang staf dari PPNPN yang semuanya berada di PTSP.

Tugas pokok  kepaniteraan ini tidak dipisahkan  dengan  tugas  pokok pengadilan untuk menerima, memeriksa, mengadili dan menyelesaikan perkara, seluruh kegiatan tersebut akan berjalan secara efektif dan efisien  dengan  menfungsikan tugas-tugas  kepaniteraan. Mulai proses pendaftaran, proses persidangan memutus perkara  sampai dengan pelaksanaan eksekusi, dalam hal ini memerlukan kecerdasan kerja dalam penataan administrasi, baik administrasi yang dilaksanakan secara manual maupun administrasi dengan sistem komputerisasi.  Karenanya pada akhir-akhir ini  tenaga  kepaniteraan dituntut  untuk menguasai dan mengembangkan  kemanpuan di bidang  Teknologi informasi dan ini  akan sejalan dengan  Keputusan  Ketua  Mahkamah Agung Nomor  193/KMA/SK/2014  tentang  Pembaharuan  Pola  Promusi dan Mutasi Kepaniteraan di Lingkungan  Peradilan  Agama. (aes)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice