Sebelum memulai arahannya, Hj.Halimatusakdiah Hasibuan, S.H., M.H. mengajak seluruh peserta untuk mengucapkan yel-yel untuk membakar semangat. Selanjutnya beliau menyampaikan agar para petugas menjaga kebersihan di meja kerja. “Kebersihan itu sebagian dari iman. Jika sudah tercermin kebersihan kita maka tercerminlah dihati kita bersih maka perkerjaan kita akan dapat keberkahan dari Allah SWT. Sebab Allah SWT mencintai orang yang menjaga kebersihan”, ungkap beliau.
Dalam memberikan pelayanan kepada para pencari keadilan, beliau mengingatkan agar para petugas PTSP menunjukkan wajah yang bahagia dan berseri. “Pahami dan terapkanlah semboyan kita yaitu nilai 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan dan Santun)”, ujarnya.
Sebelum mengakhiri briefing pagi ini, Hj. Halimatusakdiah Hasibuan, S.H., M.H. berpesan agar kita harus bangga menjadi bagian dari Pengadilan Agama Pematangsiantar.
Tim IT PA Pematangsiantar