logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

PA Probolinggo Membangun Asa Bersama dalam Sinergisitas Pelayanan mewujudkan Zona Integritas menuju WBK-WBBM

Senin, 09 Agustus 2021 Bapak Ketua beserta rombongan Pengadilan Agama Probolinggo yakni beserta Ibu Wakil Ketua yang didampingi oleh Ibu Sekretaris diterima oleh Walikota Probolinggo, Bapak Habib Hadi Zainal Abidin di ruang transit Walikota Kantor Pemerintah Kota Probolinggo. 


Kegiatan ini adalah bentuk bersama dalam menjaga kebersamaan dan komitmen serta dukungan dari Pemkot Probolinggo untuk Pengadilan Agama Probolinggo dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat kota probolinggo sesuai dengan tugas dan fungsi dari Pengadilan Agama Probolinggo, disamping itu kegiatan ini bentuk silaturohim yang tetap terjaga antara Forkompinda dilingkungan Pemerintah Kota Probolinggo yang sudah terjalin sangat baik. Pada kesempatan tersebut Bapak Walikota dengan tangan terbuka membantu hal apa saja yang sekiranya dapat didukung oleh jajaran Pemerintah Kota Probolinggo bagi Pengadilan Agama Probolinggo dalam memberikan layanan kepada masyarakat Kota Probolinggo, tidak lupa pula Beliau menyampaikan untuk jangan segan-segan menghubungi langsung melalui media telepon atau Whatsapps yang siap selalu 24 Jam untuk kepentingan Masyarakat Kota Probolinggo.

 

Bapak Ketua dalam silaturohim menyampaikan sangat berterimakasih atas sambutan oleh Walikota, karena baru ada kesempatan bersilaturohim setelah baru dilantik bersama Ibu Wakil Ketua Pengadilan Agama Probolinggo, bahwa sinergisitas ini tetap dijaga sebagai modal bersama dalam memberikan layanan bagi masyarakat Kota Probolinggo.(@adminIT)

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice