Live Streaming Aplikasi Gugatan Mandiri

Lubuk Pakam, hari Rabu tanggal 22 Januari 2020 bertempat di ruang rapat Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Wakil Ketua beserta Hakim dan Pegawai Pengadilan Agama Lubuk Pakam memenuhi maksud surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor 150/DJA.1/OT.00/I/2020 tanggal 20 Januari 2020 perihal Diskusi Pengembangan Aplikasi Gugatan Mandiri & Sosialisasi Aplikasi Basis Data Kemiskinan di Lingkungan Badan Peradilan Agama untuk menyaksikan acara nonton bersama Live Streaming sebagaimana perihal yang dimaksud.
Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 s.d 16.00 melalui chanel Direktorat jenderal Badan peradilanAgama Mahkamah Agung RI pada url https://www.youtube.com/c/dokinfobadilag.