logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Lantik KPA Tanjung Redeb Jadi Momen Pelantikan Terakhir KPTA Samarinda

Drs. H. Syamsul Falah Saat Pelantikan KPA Tanjung Redeb

Samarinda | www.pa-nunukan.go.id

Ada yang spesial pada saat Ketua Pengadilan Tinggi Agama (KPTA) Samarinda Drs. H. Syamsul Falah, S.H., M.Hum. mengambil sumpah dan melantik Drs. Abdul Samad, M.H. menjadi Ketua PA Tanjung Redeb yang baru, di Ruang Sidang lantai I PTA Samarinda, Selasa (11/3) pagi.

Mengapa bisa dikatakan pengambilan sumpah dan pelantikan Ketua PA Tanjung Redeb ini spesial?

Untuk diketahui bahwa Drs. H. Syamsul Falah, S.H., M.H. akan mengakhiri masa tugasnya sebagai Ketua PTA Samarinda pada akhir bulan Maret 2014, tepatnya tanggal 26 Maret 2014.

Pada hari itu, Rabu, 26 Maret 2014, Ketua PTA Samarinda akan menjalani acara wisuda purnabhakti sebagai KPTA Samarinda di hadapan Hakim Agung MA, yang akan dihadiri Dr. H. Ahmad Kamil, S.H., M.H. dan Ketua Kamar PA Dr. H. Andi Syamsu Alam, S.H., M.H.

Maka itulah sebabnya acara pengambilan sumpah dan pelantikan Ketu PA Tanjung Redeb ini menjadi acara pengambilan sumpah dan pelantikan terakhir yang dilakukan H. Syamsul Falah sebagai Ketua PTA Samarinda.

Selamat kepada Bpk. Drs. Abdul Samad, M.H.,  menjadi KPA terakhir di lingkungan PTA Samarinda yang dilantik oleh Drs. H. Syamsul Falah, S.H., M.Hum.!

(RENAFASYA)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice