logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Kunjungan Sekretaris Badilag ke PA  Banjarnegara dalam Rangka ISO

Banjarnegara | PA Banjarnegara

Sekretaris  Badilag Mahkamah Agung Republik Indonesia H. Tukiran SH. MM. mengatakan salah satu tujuan sertifikasi ISO adalah untuk dapat terwujudnya pelayanan prima yang lebih efektif, dan sebenarnya tidak ada managemen baru didalamnya. Hal tersebut dikemukakan dalam kunjungannya ke Pengadilan Agama Banjarnegara pada hari Selasa tanggal 11 Agustus 2015.

Kunjungan tersebut didasari oleh rekomendasi KPTA Semarang yang telah menominasikan tiga Pengadilan Agama di Wilayah PTA Semarang untuk mewakili dalam sertifikasi ISO. Tiga Pengadilan Agama tersebut adalah Pengadilan Agama Kendal, Purbalingga dan Banjarnegara.

Rombongan terdiri dari 5 orang yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Badilag dengan diantar oleh Pansek PTA Semarang H. Tri Haryono SH. Sampai di PA Banjarnegara tim langsung melihat serta mempraktekkan langsung Aplikasi SIADPA serta Aplikasi Pendukungnya yang terdiri dari 30 Aplikasi.

Ketua Pengadilan Agama Banjarnegara Drs. H. Malik Ibrahim SH. MH. dalam pertemuan dengan Sekretaris Badilag memaparkan kondisi dan memperkenalkan semua pegawai di Pengadilan Agama Banjarnegara, yang merupakan aset penting dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

Lebih lanjut Sekretaris Badilag mengatakan mengapa  kita perlu dengan sertifikasi ISO. Beliau memberikan alasan bahwa salah satu azas yang dianut oleh Badan Peradilan adalah sederhana, cepat dan biaya ringan.Azas ini sangat penting karena mengandung nilai kepuasan tersendiri, dan sangat mendukung nilai kebenaran dan keadilan yang tertuang dalam putusan.

 

Apalagi kesederhanaan, kecepatan, dan ketepatan putusan dibarengi dengan pelayanan pemeriksaan yang sopan dan mandiri, semakin tinggi derajat nilai kebenaran dan keadilan tersebut, sehingga puncaknya akan tercipta peradilan yang agung.

Langkah-langkah yang harus ditempuh dalam rangka sertifikasi ISO adalah :

-        Komitmen bersama dari seluruh pegawai Pengadilan Agama Banjarnegara untuk bekerja lebih efektif dan efisien.

-        Adanya kekompakan diadalam bekerja karena antara satu Aplikasi dengan Aplikasi yang lain saling berkaitan

-        Ikhlas didalam bekerja.

-        Pekerjaan dilakukan secara profesional

Keempat hal inilah yang mesti dilakukan mulai dari pimpinan sampai pegawai yang paling bawah, demikian harapan Sekretaris Badilag.

Bekaitan dengan SOP SIADPA yang telah dimiliki oleh Pengadilan Agama Banjarnegara Sekretaris Badilag mengharapkan agar SOP yang dibuat harus dilengkapi dengan dasar hukum baik dari Undang-undang maupun SEMA, sehingga akan mudah pertanggung jawabannya.

Disamping itu juga didalam SOP harus dilengkapi dengan uraian tugas serta jabatan, target yang harus dicapai serta beban yang harus dikerjakan. Juga perlu kemukakan kapan Aplikasi dimulai dan kapan berakhirnya, sehingga agar dapat diukur tingkat kenerhasilanya. Dan kalau memungkinkan Aplikasi yang berjumlah kurang lebih 30 buah diminimalkan agar tidak terlalu banyak. Demikan Sekretaris Badilag menambahkan.

Pada akhir pertemuannya Sekretaris Badilag menyampaikan manfaat yang akan diperoleh jika satu lembaga memperoleh Sertifikat ISO, beliau mengatakan secara kelembagaan maka akan diakui bahwa lembaga tersebut telah melalukan pelayan yang prima dan bagi masing-masing pegawai akan mendapat sertifikat bahwa pegawai yang bersangkutan telah dapat melakukan pekerjaan sesuai dengan bidangnya dengan baik dan efektif.

Oleh karena itu penilaianya tidak cuma dari internal tapi juga secara internal melalui evaluasi kinerja oleh pimpinan maupun hakim pengawas bidang juga secara ekternal dengan cara membagikan Kuisoner kepada para pihak pencari keadilan mengenai kinerja kita khususnya di masing-masing bagian pelayanan.

Acara diakhiri dengan tanya jawab dari para pegawai Pengadilan Agama Banjarnegara dengan Sekretaris Badilag. Acara ini dimanfaatkan betul oleh para pegawai untuk menyampaikan unek-uneknya yang selama ini ada didalamnya hati yang direspon positif oleh Bapak Sekretaris. Tepat pukul 12.00 WIB. Rombongan melanjutkan perjalananya ke Pengadilan Agama Purbalingga, Selamat Jalan semoga selamat sampai tujuan (lap.Arief).

   

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice