KPTA Jambi Serahkan Buku kepada Gubernur Jambi

Jambi | PTA Jambi
Ketua PTA Jambi, Drs. H. Djajusman, S.H., M.H., MM.Pd menyerahkan secara langsung buku yang ditulisnya sendiri kepada Gubernur Provinsi Jambi, Drs. H. Hasan Basri Agus, M.M pada acara pisah sambut di Aula Rumah Dinas Gubernur Jambi, di bilangan Ancol Kota Jambi, Senin (16/06/2014).
Buku tersebut merupakan karya Ketua PTA Jambi disaat menjadi Ketua PTA Kupang. Dikatakan Ketua PTA Jambi, buku yang diberikannya kepada Gubernur Jambi tersebut berjudul Historika Dokumenta Peradilan Agama di Provinsi NTT.
Nanti kata dia, dirinya juga akan menulis buku tentang dunia peradilan agama di Jambi.
‘’Di Jambi nanti juga akan kita lahirkan karya-karya lainnya,’’ ujarnya.
Kepada Gubernur Jambi, calon Doktor ini juga mengatakan bahwa pada buku tersebut diceritakan sejumlah perubahan-perubahan dunia peradilan agama khususnya di wilayah PTA Kupang NTT.
Karena itu tegasnya, di Jambi yang sudah sangat maju ini, kita akan membuat gebrakan-gebrakan lainnya untuk menuju yang lebih baik.
Gubernur Jambi sendiri usai menerima buku yang ditulis oleh Ketua PTA Jambi ini juga mengucapkan terima kasih. Bahkan dirinya mengaku sangat bangga dan bahagia karena bisa langsung menerima buku yang ditulis oleh Ketua PTA Jambi secara langsung.
‘’Ini karya yang luar biasa, saya akan baca, tentu banyak nilai positif yang dapat kita pelajari dari buku ini,’’ sebutnya.
Selain buku tersebut, Ketua PTA Jambi juga menyerahkan sebuah pelakat dari PTA Jambi untuk Pemprov Jambi. (Nop/Jurdilaga PTA Jambi)