logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

 

 

 

KPA Pontianak ikuti Rakor di PTA Pontianak

Pontianak | PA Pontianak

Dalam rangka peningkatan Kualitas administrasi Pengadilan Agama Se Kalimantan Barat, Pengadilan Tinggi Agama Pontianak menggelar Rapat Koordinasi yang di laksanakan di Aula Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Senin 10/11/2014 hari ini.

Panitera/Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Pontianak (M. Jusuf. SH), dalam kata pengantarnya menyampaikan bahwa Rapat Koordinasi kali ini dilaksanakan untuk menyampaikan hasil rapat Koordinasi yang dilaksanakan oleh Badan Peradilann Agama Mahkamah Agung Ri di bandung beberapa waktu yang lalu. Dan Rakor tersebut telah diikuti oleh  Ketua, Wakil Ketua dan Panitera/Sekretaris Mahkamah Syar’iyah Aceh / Pengadilan Tinggi Agama seluruh Indonesia.

Peserta Rapat Koordinasi Pengadilan Tinggi Agama Pontianak ini diikuti oleh Ketua, Panitera/Sekretaris Pengadilan Agama se- Kalimantan Barat, Hakim untuk wilayah I (Pengadilan Agama Pontianak, Pengadilan Agama Sintang, Putussibau dan Ketapang, Panitera Pengganti serta pejabat struktural dan fungsional PTA Pontianak.

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak (Drs. H. Bahrussam Yunus, SH., MH) dalam kata pembukanyamenyampaikan bahwa selain rapat koordinasi, hari ini juga penyampaian piagam penghargaan pemenang lomba dalam rangka 25 tahun Undang-Undang peradilan agama.

Secara terstruktur materi rapat koordinasi dibahas satu persatu oleh KPTA Pontianak :

Hasil Lomba Dalam rangka 25 tahun UU Peradilan Agama  

1.    Simpeg : PTA Pontianak sebagai juara 5 ( harapan II)  Nasional, PA Mempawah masuk sepuluh besar Nasional.

2.    Karya Ilmiah : Wapan PA Pontianak (Naffi, S.Ag.,M.H) Juara III Kategori Kepaniteraan, Nasional.

3.    Siadpa : PA Mempawah Peringkat I sewilayah Kalimantan Barat.

4.    Web Site : PA Sanggau Peringkat I sewilayah Kalimantan Barat.

5.    Data simpeg 100 % : PA Mempawah, PA Ketapang, PA Sanggau, PA Putussibau, PA Bengkayang, PA Sambas.

6.    Data Simpeg PTA : Kepada Tim Simpeg PTA Pontianak.

12 piagam penghargaan yang diserahkan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak pada peringatan hari Pahlawan tahun 2014.

Hasil Rakornas

Terhadap hal ini  beliau menegaskan hal-hal penting :

Perbaikan kualitas putusan, Hindari copy paste itu penyakit lama tuturnya, pertajam pemenuan hukum, amar agar spesifik dan jelas kepada PPN mana salinan itu disampaikan bukan menyalin bunyi Undang-undang, perhatikan tentang kuasa baik kuasa pengacara maupun insidentil, Pihak yang berstatus POLRI dan TNIharus mengurus ijin terlebih dahulu, namun demikian masih ada hal yang di kecualikan, hal ini menjadi tugas hakim untuk lebih berhati-hati, sedangkan mengenai perkara Peninjauan Kembali bila ada Novum (bukti baru) yang disumpah adalah pemohon PK bukan yang menemukan bukti.

Disinggung juga mengenai hubungan pihak dengan hakim/pegawai Pengadilan hindari bertemu dengan pihak berperkara.

Evaluasi kinerja bulan Agustus s/d Oktober 2014

Pelayanan Terpadu harus dikoordinasikan dengan Pengadilan Tinggi Agama dan paling banyak 20 perkara setiap kegiatan, perlu penyeragaman map berkas perkara, prinsipnya beliau meminta untuk tingkat kualitas kinerja dalam penanganan administrasi perkara, sehingganya panitera/sekretaris untuk lebih konsentrasi melakukan pengawasan.

Kemudian disampaikan tentang hasil Konggres PTWP Nasional, diharapkan seluruh pimpinan Pengadilan untuk segera merealisasikan hasil konggres ini.

Terakhir Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak (Dr. Hj. Djazimah Muqaddas, SH., M.Hum) yang ikut mendampingi KPTA Pontianak menyampaikan beberapa hal :

Kepada pimpinan pengadilan tingkat pertama agar menjaga kekompakan, tidak mungkin keberhasilan kita raih bila kita berpecah-belah, tegas ibu Waka yang murah senyum ini. Pintanya kepada PA Pontianak agar siap untuk mengikuti  ISO : 2014. Sebagai muslim agar tetap berdakwah paling tidak pada diri sendiri dan keluarga, dan berhati-hati dengan upaya-upaya penyesatan akidah.

Menjelang shalat dzuhur kegiatan selesai dengan semua peserta tetap dalam keadaan bersemangat.

 

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice