logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

KPA Krui Gelar Sosialisasi Hasil Rakor dengan Seluruh  Pegawai

Liwa | pa-krui.go.id

Usai pelaksanaan kegiatan apel senin pagi, kegiatan di Pengadilan Agama Krui dilanjutkan dengan pelaksanaan rapat koordinasi bulanan. Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Krui, dihadiri oleh seluruh jajaran PA Krui tanpa terkecuali, Senin (17/03/2014) rapat diselenggarakan.

Rapat koordinasi dipimpin langsung oleh KPA Krui, Drs. Aminuddin dan didampingi juga oleh Wakil Ketua PA Krui, Drs. Aripin, SH. Dalam rapat yang terlaksana hari ini pimpinan PA Krui menyampaikan beberapa hasil dari rapat koordinasi yang mereka ikuti beberapa waktu lalu di PTA Bandar Lampung yang perlu diketahui bersama.

Beberapa hal penting disampaikan berkenaan dengan kedisiplinan para pegawai. Disilpin tidak hanya disiplin dalam hal waktu kehadiran saja, tetapi kedisiplinan dalam hal bekerja dan berpakaian juga harus menjadi perhatian kita bersama. Tujuannya tak lain agar pelaksanaan tupoksi kita dapat berjalan lancar dan maksimal

Lebih lanjut dalam rapat hari ini beliau juga mengingatkan kepada seluruh jajaran PA sehubungan dengan keinginan dari PTA Bandar Lampung untuk membuat laboratorium IT di wilayah Lampung maka untuk itu PA Krui berkomitmen untuk  memaksimalkan upaya pemanfaatan IT dilingkungan PA Krui guna menunjang  transparansi dan keterbukaan informasi kepada publik, baik itu website, SIADPA Plus maupun aplikasi umum lainnya. “Kedepannya akan dilaksanakan DDTK rutin berkaitan dengan ini dan diharapkan kepada seluruh pegawai untuk dapat mengikutinya dengan baik” ujar beliau.

Yang terakhir yang disampaikan KPA berhubungan dengan proses penyelesaian administrasi keperkaraan di bagian kepaniteraan. Pola administrasi yang berpedoman kepada bindalmin yang telah diterapkan di PA Krui sudah bagus dan hendaknya dapat terus dipertahankan.

"Beberapa hal yang telah disepakati dalam rapat ini untuk dapat segera dilaksanakan dan menjadi perhatian kita semua” tambah Ketua PA Krui menutup pelaksanaan rapat hari ini. (Tim Redaksi PA Krui).

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice