Kini Halaman Kantor PA Tarutung Nampak Indah

Tarutung | pa-tarutung.net
Jujur harus diakui bahwa selama ini halaman Kantor Pengadilan Agama Tarutung kurang indah untuk dipandang, apalagi di saat musim penghujan. Maklum halaman hanya dilapis dengan pasir, sehingga terkadang membuat genangan-genangan air di halaman.
Namun keadaan yang terkesan kumal tersebut kini telah jauh berubah, sebab halaman kantor telah dipasangi pavin blok. Syukur alhamdulillah halaman kantor Pengadilan Agama Tarutung telah nampak indah kata Ketua Bapak Drs. Mahmud Dongoran,MH ketika pengerjaan pemeliharaan halaman dengan pemasangan pavin blok telah rampung, sembari tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh Tim Pengelola Keuangan yang telah menggunakan anggaran minimal dengan hasil yang maksimal. Semoga di tahun-tahun yang akan datang Kantor Pengadilan Agama Tarutung semakin maju termasuk di bidang penampilannya.
Biarlah Kantor Pengadilan Agama Tarutung saat ini seperti kata orang masih jauh dari standar, namun keadaan ini bukan menjadi penghalang untuk mempercantik dan memperindahnya. Oleh karena itu di tahun yang akan datang Pak Ketua juga sangat mengharapkan agar Tim Pengelola Keuangan supaya tetap berusaha memanfaatkan anggaran yang minimal tetapi mendapatkan hasil yanglebih maksimal lagi.
Kalau pada tahun anggaran 2013 ini sasarannya adalah memperindah sekaligus mempercantik halamannya, maka di tahun 2014 mendatang kita harus berusaha menggarap bidang yang lainnya, sehingga secara pelan-pelan tetapi pasti Kantor P.A. Tarutung di masa yang akan datang semakin menarik.
Biarlah “bodinya” ramping dan mungil yang penting elok mata memandangnya, demikian harapan yang dilontarkan oleh Ketua P.A. Tarutung. Aamiiin, semoga harapan bisa terwujud.