Ketua PTA Medan Presentasikan Pendampingan Zona Integritas Di Depan Dirjen Badilag
Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama memulai langkah pendampingan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) tahun 2021 secara virtual yang digelar dalam beberapa Tim yang dimulai Kamis s.d. Senin 12 – 16 Agustus 2021. PTA Medan sendiri masuk dalam Tim I dan pelaksanaan pendampingan digelar hari Jum’at, (13/8).
PTA Medan yang diusulkan menuju WBK mengikuti pendampingan yang dilaksanakan di command center. Hadir Ketua PTA Medan H. Abd. Hamid Pulungan, Wakil Ketua H. Abdullah dan Koordinator masing-masing area. Dalam pendampingan tersebut, H. Abd. Hamid Pulungan mempresentasikan pembangunan zona integritas PTA Medan di depan Dirjen Badilag Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. sebagai uji coba atau latihan dalam menghadapi presentasi di depan tim penilai nasional Kementerian PAN dan RB
Dalam presentasi tersebut, H. Abd. Hamid Pulungan menguraikan secara rinci apa-apa yang telah dilaksanakan di PTA Medan sekaitan dengan pembangunan zona integritas. Presentasi diawali dengan kata pendahuluan antara lain tentang motto. Menurut H. Abd. Hamid Pulungan, PTA Medan telah menetapkan motto sebagai landasan untuk melangkah menuju WBK.
“Kami telah menetapkan motto sebagai landasan melangkah dalam pembangunan zona integritas untuk meraih WBK yaitu jujur dalam tindakan, berkualitas dalam pelayanan,” ungkap H. Abd. Hamid Pulungan.
Selanjutnya, H. Abd. Hamid Pulungan menjelaskan pelaksanaan pembangunan zona integritas PTA Medan dalam 6 (enam) area. Dengan gayanya yang khas, H. Abd. Hamid Pulungan berhasil menjelaskannya dengan baik sampai tuntas semuanya. “Dalam setiap apel pagi dan apel sore kami laksanakan pengucapan 8 nilai utama MA dan pengucapan 6 arena zona integritas. Hal ini untuk menyadarkan semua aparatur agar ada perubahan pola fikir dan budaya kerja ke arah yang lebih baik,” tandas H. Abd. Hamid Pulungan menjelaskan.
Dalam kesimpulannya, H. Abd. Hamid Pulungan menjelaskan bahwa PTA Medan telah berhasil membangun zona integritas untuk mewujudkan pemerintahan yang efektif, efisien, pelayanan prima serta bebas dari korupsi, kolusi, nepotisme dan gratifikasi. Dirinya mengundang dengan hormat Kementerian PAN dan RB untuk berkenan mengunjungi PTA Medan guna melihat secara langsung pelaksanaan pembangunan zona integritas yang telah dilakukan selama ini.
“Dengan segala kerendahan hari saya mengundang Kementerian PAN dan RB untuk berkenan mengunjungi PTA Medan guna melihat apa yang telah kami lakukan tentang pembangunan zona integritas menuju WBK,” kata H. Abd. Hamid Pulungan mengakhiri presentasinya. (ahp)