logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua PTA Jambi Kunjungi PA Muara Bulian

Muara Bulian | PA Muara Bulian

Rabu, 29 Juli 2015,  Pengadilan Agama (PA) Muara Bulian kedatangan Tamu yaitu Ketua PTA Jambi berserta rombongan antara lain YM Bapak Dr. Drs. H. Djajusman MS, S.H., M.H., MM.Pd, Hakim Tinggi Pengawas Daerah YM Bapak Drs. H. Baidow Drs. Baidhowi HB, SH. dan YM Bapak Drs. Moh. Syar'i Effendy, SH, Panitera/Sekretaris PTA Jambi, Bapak H. Ahmad Zaini, SH., MH., serta Ahmad Ghufran, SE, MM., staf Sub Bagian Keuangan PTA. Jambi dalam rangka Pengawasan serta pemeriksaan atas alih tugas Panitera / Sekretaris Pengadilan Agama Muara Bulian, Berdasarkan Surat Keputusan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor : 1561/DJA/ Kp.04.6/SK/6/2015 tanggal 17 Juni 2015 An. Faizal, SH.

Tepat pada  jam 12.15 WIB, Ketua PTA Jambi sampai ke Muara Bulian dan langsung istirahat, makan siang, setelah selesai santap siang beliau langsung ingin bertemu dengan Kepala Kantor Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Batang Hari terkait dengan hak dan status tanah yang diatasnya telah dibangun gedung mewah kantor Pengadilan Agama Muara Bulian, baik kantor yang lama maupun kantor yang baru.

Setelah solat Ashar, ada pertemuan singkat di ruang sidang PA Muara Bulian, Hakim Pengawas daerah dan Panitera/Sekretaris menyampaikan temuan temuan yang dilakukan selama lebih kurang 4(empat) jam, di tutup dengan sambutan dari KPTA Jambi dalam kesempatan tersebut, pria yang pernah menjabat Kapusdiklat Mahkamah Agung ini sangat menginginkan agar kewenangan Pengadilan Agama dapat diketahui secara luas, baik itu oleh Jajaran Pejabat Kabupaten Batang Hari maupun seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Batang Hari, selain itu beliau menyampaikan pentingnya menjaga wibawa pengadilan secara menyeluruh, baik mental maupun prilaku sehari-hari.

Pertemuan pun diakhiri dengan foto bersama KPTA dengan seluruh pegawai PA Muara Bulian. KPTA selanjutnya dijadwalkan akan berangkat menuju Pegadilan Agama Sarolangun dalam kegiatan yang sama.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice