PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Hasanuddin, S.Ag mengikuti Upacara Hari Amal Bhakti Kemenag Ke-76 tahun 2022, bertempat di Lapangan Komplek Pendidikan STAIN Pidoli Lombang, Senin (03/01/2022).
Wakil Bupati Mandailing Natal Atika Azmi Utammi Nasution bertindak sebagai Inspektur Upacara, dalam amanat yang dibacakan menyebutkan bahwa sejak dibentuk tanggal 3 Januari 1946 hingga hari ini, Kementerian Agama terus tumbuh dan berkembang menjadi salah satu instansi pemerintah yang mempunyai peran penting dan strategis dalam meningkatkan pemahaman dan 2 pengamalan ajaran agama serta mewujudkan tatanan kehidupan beragama yang toleran dan ramah bagi semua.
Kemenag telah hadir sebagai payung bagi semua ummat beragama, memberikan pelayanan yang prima bagi masyarakat yang membutuhkan layanannya, menjaga Pancasila, Konstitusi , serta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Hal tersebut dibuktikan dengan naiknya Indeks Kesalehan Umat Beragama dari 82,52 pada tahun 2020 menjadi 83,92 pada tahun 2021. Indeks Kerukunan Umat Beragama juga mengalami peningkatan yang semula tahun 2020 sebesar 67,46 menjadi sebesar 72,39 pada tahun 2021. Indeks Kepuasan Layanan KUA meningkat pula dari angka 77,28 pada tahun 2019 menjadi 78,90 pada tahun 2021.
Kementerian Agama juga telah menjalin hubungan yang baik dengan para tokoh dan pemuka agama, organisasi dan lembaga keagamaan, Forum Kerukunan Umat Beragama, serta unsur masyarakat lainnya. Hubungan baik tersebut diwujudkan dalam beragam pertemuan, baik di tingkat nasional maupun daerah, pendampingan, koordinasi, konsultasi, dan fasilitasi.
Kita semua memahami, prestasi yang telah dicapai oleh Kementerian Agama, merupakan hasil kerja keras dari para perintis dan sesepuh Kementerian Agama serta saudara sekalian. Karena itu, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada segenap Pegawai Aparatur Sipil Negara Kementerian Agama yang selama ini telah mengabdi dengan tulus dan menjaga martabat, kehormatan, dan kinerja Kementerian Agama.
Di usia yang ke-76 Wakil Bupati berharap Kementerian Agama harus terus berbenah. Prestasi yang telah diraih harus dipertahankan. Dan secara bersamaan, perlu terus berinovasi untuk mewujudkan Kementerian Agama yang lebih baik.