Binjai │ www.pa-binjai.go.id
Memenuhi maksud Undangan Walikota Binjai Nomor 0055-5765 tanggal 28 Juli 2021, Ketua Pengadilan Agama Binjai Ibu Helmilawati, S.HI., M.A. menghadiri Rapat Koordinasi Antara Pemerintah Kota Binjai Dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Binjai pada Senin, 2 Agustus 2021. Acara yang dimulai pukul 09.00 Wib ini dilaksanakan di Aula Pemerintah Kota Binjai dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Hadir dalam rapat koordinasi ini adalah Walikota Binjai Bapak Drs. H. Amir Hamzah, M.AP. beserta jajarannya dan jajaran Forkopimda Kota Binjai. Rapat koordinasi ini dilaksanakan dalam rangka membahas hal-hal strategis dan penting terhadap percepatan penyerapan Anggaran Program Pemulihan Ekonomi Nasional dan Penanggulan Covid-19 Tahun 2021 di Kota Binjai.
Dengan adanya rapat koordinasi ini diharapkan dapat mempercepat penyerapan anggaran guna mewujudkan pemulihan dan pertumbuhan ekonomi. (Tim IT PA Binjai)