logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua PA Tanah Grogot Inginkan Kerja Keras dan Kekompakan

KPA Tanah Grogot Drs. Bustanuddin Jamal, M.Hum tengah memberikan tausyah

Tanah Grogot | www.pa-tanahgrogot.net

Dalam rangka pembinaan dan penyegaran mental dan rohani bagi Karyawan/Karyawati Pengadilan Agama Tanah Grogot, Rabu 9 Januari 2013 yang lalu, PA Tanah Grogot mengawali tahun 2013 dengan kultum Perdana, bertempat di Mushalla Al-Hikmah yang dilaksanakan ba’da Sholat Ashar berjamaah.

Kultum perdana kali ini diisi langsung oleh KPA Tanah Grogot Drs. Bustanuddin Jamal M.Hum yang dihadiri oleh Wakil Ketua,P ansek, Hakim dan seluruh Karyawan/Karyawati PA Tanah Grogot. Dengan mengambil tema“Memperbaharui Kembali Komitmen Pribadi”, KPA Tanah Grogot Mengawali Kultumnya dengan mengucapkan selamat tahun baru 2013, Semoga tahun ini lebih dari tahun 2012, Seraya juga mendoakan agar seluruh Keluarga besar PA Tanah Grogot selalu dalam keadaan sehat walafiat,Amin

Selanjutnya Drs. Bustanuddin Jamal, M.Hum menegaskan setiap pribadi telah berkomit mendengan Allah dialam arwah, bahwa Allah Tuhannya, dan akan konsisten mengikuti dan melaksanakan isi dari komitmen tersebut sebagai konsekwensi logisdari perjanjian yang telah dicetuskan dihadapan Allah SWT. ( QS:7;172).

Bentuk perwujudan komitmen tersebut adalah pengabdian semata-matahanya kepada Allah SWT,yang diwujudkan dengan karya-karya nyata bermanfaat bagi kemaslahan umat manusia (QS :51;56 dan QS :6;163). Dan berusaha berjuang untuk mencegah, menjauhi perbuatan keji dan mungkar serta merusak tatanan kehidupan didunia (QS:28;77).

Sebagai aparat Peradilan Agama, KPA mengingatkan bahwa kita wajib bersyukur dan bangga menjadi warga dan bagian dari perjuangan Peradilan Agama. Bentuk syukur dan bangga tersebut adalah dengan memberikan kontribusi yang terbaik demi kemajuan lembaga Peradilan Agama yang bercirikan keislaman, yang nota bene, sikap dan perilaku kita seharusnya mencerminkan kepribadian seorang muslim.

Kepribadian muslim tidak hanya sebagai symbol lipsticataulife service saja, akan tetapi betul-betul dibuktikan dalam interaksi sosial antara sesama warga Peradilan Agama pada umumnya. khusus di PA Tanah Grogot, lebih interaksi dengan para pihak yang dilayani. Dan disnilah wahana pembuktian komitmen kita dengan Allah tersebut; amatlah bohong apabila seseorang menyakini beriman, tetapai hubungan dengan sesamanya,baik ucapan maupun perbuatan tidak sesuai dengan nilai-nilai keimanannya tersebut.

Karyawan/ti tengah serius mendengarkan Tausyah

Tahun 2012, telah selesai dilewati dengan segala kenangan dan keberhasilan yang dicapai, sedangkan perkara yang masuk di PA Tanah Grogot berjumlah  1.174 perkara yang terdiri dari perkara gugatan 783 perkara dan perkara permohonan 391 perkara. Bila dibandingkan dengan tahun 2011 hanya 900 perkara terjadi kenaikan sejumlah 274 perkaraatausekitar 23,34 %

Hal ini berarti mengisyaratkan kepada seluruh warga PA Tanah Grogot untuk bekerja lebih keras dengan penuh kerjasama dan kekompakan, saling tolong-menolong, yang mengacu kepada SOP yang telah ditetapkan, penguasaan keterampilan TI, merupakan suatu hal yang tidak biasa ditawar-tawar lagi begitu juga dengan SIADPA PLUS dibidang Kepaniteraan, sejak pendaftaran perkara sampai minutasi dan pembuatan putusan, sudah harus menggunakan SIADPA PLUS.

Pada akhir kultumnya,KPA Tanah Grogot Mengutip sebuah hadits Nabi Saw yang artinya:” Bertaqwalah kau kepada Allah dimanapun engkau berada,ikutkanlah perbuatan buruk dengan perbuatan baik, niscaya perbuatan baik itu akan menghapus perbuatan buruk tersebut,dan bergaullah dengan sesama manusia dengan akhlak yang baik” (HR.Turmudzi).

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice