Ketua PA Stabat : Alhamdulillah, Semua Negatif

Stabat | PA Stabat
Alhamdulillah, semuanya negatif, itulah ucapan syukur Ketua PA. Stabat setelah menerima Laporan Hasil Test Urine terhadap 38 Orang pegawai PA. Stabat dari BNN Kabupaten Langkat. Surat BNN Kabupaten Langkat Nomor: R/72/III/ka/rh.01/2019/BNNK-LKT tanggal 21 Maret 2019 menyatakan bahwa dari 38 orang pegawai PA. Stabat terdiri dari 12 Orang Hakim, 15 Orang Pejabat Struktural dan Fungsional serta 11 orang Tenaga Kontrak, tidak satupun yang terindikasi menggunakan narkotika dan obat terlarang.
Test urine terhadap seluruh ASN PA. Stabat adalah merupakan tindaklanjut Surat Edaran Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor 03 Tahun 2019. Test urine dilaksanakan pada hari Rabu (20/302019). Test urine ini dimaksudkan untuk mendeteksi dini terhadap ASN yang menggunakan narkotika. Dari hasil test ini Alhamdulillah seluruh ASN PA. Stabat bebas dari Narkotika.