Ketua Pengadilan Agama (PA) Simalungun, Muhammad Arif, S.Ag., M.S.I. menghadiri pelantikan Panitera PA Sibuhuan, Miharza, S.H., M.H., Jumat siang (29/10/2021) di ruang sidang. Acara pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua PA Sibuhuan, M. Saifuddin, S.H.I. dan dihadiri oleh seluruh aparatur PA Sibuhuan dan rombongan PA Smalungun.
Selain ketua, Panitera PA Simalungun Ansor, S.H. dan Kasubag Kepegawaian dan Ortala Muhammad Adlin, S.H. turut hadir, serta PPNPN Muhammad Syahputra dan Aulia Ichsan. Miharza, S.H., M.H., semula Panitera Muda Permohonan PA Simalungun, mendapatkan promosi menjadi Panitera Sibuhuan.
Ketua PA Simalungun sekaligus mengantarkan tugas dan berpesan bahwa amanah adalah tanggung jawab yang wajib diemban. “Saya mewakili Keluarga Besar Pengadilan Agama Simalungun mengucapkan selamat atas jabatan yang baru, semoga sukses selalu dan dapat mengemban amanah yang baru dengan sebaik-baiknya.” ujar Muhammad Arif, S.Ag., M.S.I.
Acara dimulai dengan pembacaan surat keputusan, dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan, pembacaan dan penandatangan pakta integritas, do’a, dan pidato singkat oleh Ketua PA Sibuhuan. Acara tersebut ditutup dengan dengan pemberian ucapan selamat kepada Panitera Miharza, S.H., M.H. (Admin/Rahmat)