Ketua PA Pelaihari: Hakim Harus Menjadi Teladan

Pelaihari | www.pa-pelaihari.go.id
Ungkapan tersebut disampaikan oleh orang nomor satu di PA Pelaihari yaitu Drs. H. Tarsi, S.H., M.H.I. dalam acara Pelantikan Hakim. Keteladanan seorang hakim harus ditunjukkan dalam kedinasan maupun non kedinasan, baik di kantor maupun di masyarakat. Karena jabatan hakim itu melekat tidak hanya saat bersidang.
Sebagaimana diketahui pada hari Kamis 31 Januari 2013, pukul 12.00 waktu setempat, Ketua PA Pelaihari melantik seorang hakim bernama H. Muhammad Jati Muharramsyah, S.Ag., S.H., MH. yang sebelumnya bertugas sebagai hakim di PA Martapura, Kalimantan Selatan.
Hadir dalam acara pelantikan tersebut, Ketua PA Martapura, Pansek dan seluruh Hakim PA Martapura. Juga dihadiri oleh Waka PN Pelaihari dan Pejabat fungsional dan struktural di lingkungan PA Pelaihari.
Selain hal tersebut diatas, Ketua juga mengamanatkan kepada Hakim yang baru dilantik agar berperan serta memajukan prestasi PA Pelaihari baik di bidang IT, teknis yustisial, hukum acara dan pola bindalmin.
Selanjutnya Ketua menegaskan lagi bahwa hakim harus membaca buku yang terkait dengan tugas pokok. Karena dengan membaca buku wawasan hakim bertambah dan tentu saja akan berpengaruh pada kualitas putusan. Karena putusan merupakan mahkota hakim.
Dan terakhir Ketua meminta kepada Istri Hakim yang baru dilantik supaya aktif dalam kegiatan Dharmayukti Karini. Paling tidak hadir sebulan sekali dalam kegiatan bersama, karena DYK saat ini sudah berjalan dengan baik maka harus dijaga.
Hakim yang baru dilantik didampingi istri tercinta dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Ketua, Pansek dan rekan-rekan Hakim PA Martapura atas kerjasama dalam bertugas selama ini. Juga berterimakasih atas kehadiran mereka dalam acara pelantikan ini.
Dan dengan rendah hati hakim yang penempatan pertamanya di PA Tanjung Selor (2006-2009), mohon dibimbing oleh Pimpinan dan rekan-rekan Hakim PA Pelaihari karena dirinya sebagai warga baru tentu perlu waktu untuk menyesuaikan.
Acara diakhiri dengan pembacaan do’a oleh Drs. H. Sugian Noor, SH. Dan dilanjutkan dengan ucapan selamat kepada hakim yang baru dilantik (Muh).