Ketua MS Kualasimpang menghadiriAcara Bahtsul Masail di Kab. Aceh Tamiang

Kualasimpang | ms-kualasimpang.go.id
Selasa 26/02/2018 pukul 08.30 WIB bertempat di Aula SMP Islam Kualasimpang Kab. Aceh Tamiang, Ketua Mahkamah Syar’iyah Kualasimpang (M. Syauqi, S.HI., SH., MH) menghadiri Acara Bahtsul Masail yang diselenggarakan oleh MPU Aceh Tamiang dengan Tema “Kita Tingkatkan Pemahaman Tentang Hukum Islam”
Acara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Aceh Tamiang (H. T. Insyafuddin, ST), Ketua MPU Aceh Tamiang (Drs. H. Ilyas Mustawa), Sekretaris MPU Aceh Tamiang, Perwakilan dari Polres Aceh Tamiang, Kasdim 0117/ATAM, Camat Kecamatan Kota Kualasimpang, serta Tokoh Masyarakat yang hadir dalam acara tersebut.
Ketua MPU Kab. Aceh Tamiang yang diwakili oleh Wakil Ketua MPU Aceh Tamiang (Ahmad Jalil, MA) dalam sambutannya menyampaikan marilah sama-sama kita berbuat untuk dapat menerapkan, memahami dan meningkatkan pemahaman kita tentang Hukum SYari’at Islam ini, karena ini semua merupakan tugas dan tanggung jawab kita bersama yang harus kita laksanakan agar Kabupaten Aceh Tamiag ini bias mengerti tentang Hukum Syari’at Islam.
Dalam kesempatan yang sama Wakil Bupati Aceh Tamiang menyampaikan ini merupakan program dari MPU Kab. Aceh Tamiang dalam hal ini kegiatan tersebut merupakan tahapan yang sesuai dengan visi dan misi Bapak Bupati Kab.Aceh Tamiang yang harus dilaksanakan agar Kab. Aceh Tamiang ini menjadi Kabupaten yang bernuansa islami. Marilah kita bersama agar Kabupaten kita ini bisa jauh dari pelanggaran Hukum Syari’at Islam dan Berdo’a agar Kabupaten Aceh Tamiang ini bisa menjadi yang lebih baik dari sebelumnya.