Langsa | ms-langsa.go.id. | Minggu, 18 Juli 2021 Ketua Mahkamah Syar’iyah Langsa T. Mufardisshadri, S.H.I. didampingi oleh Hakim Royan Bawono, S.H.I. menyerahkan hewan Qurban yang berasal dari sumbangan pimpinan (Ketua, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris), Hakim dan Panitera Muda Jinayat Mahkamah Syar’iyah Langsa kepada Pemerintah Kota Langsa.
Hewan Qurban yang diserahkan yaitu berupa 1 (satu) ekor sapi yang secara langsung diterima oleh Kepala Desa (Geuchik) Paya Bujok Seulemak. Yang selanjutnya akan disalurkan kepada penduduk Gampong Paya Bujok Seulemak, Kota Langsa.
Pada kegiatan tersebut turut dihadiri Wali Kota Langsa Usman Abdullah, S.E., Wakil Wali Kota, Dr. H. Marzuki Hamid, M.M., Sekda Kota Langsa Ir. Said Mahdum, M.M., Ketua MS. Langsa T. Mufardisshadri, S.H.I. dan jajaran kepala SKPK dalam wilayah Kota Langsa.
Wakil Wali Kota Langsa, Dr. H. Marzuki Hamid, M.M. menyampaikan, apresiasi dan penghargaan kepada seluruh pimpinan OPD dan ASN di lingkungan Pemerintah Kota Langsa yang telah ikut berqurban pada Hari Raya Qurban tahun ini.
“Alhamdulillah acara penyerahan berlangsung lancar meskipun dalam suasana pandemi Covid-19 tidak mengurangi semangat dalam berqurban” Ujar Ketua MS. Langsa T. Mufardisshadri, S.H.I. yang baru menjabat sebagai Ketua Mahkamah Syar’iyah Langsa.