logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

Ketua Mahkamah Agung RI Berikan Apresiasi Saat Kunjungi Pengadilan Agama Gianyar

Jumat, 5 November 2021 menjadi hari yang membanggakan bagi seluruh aparatur Pengadilan Agama Gianyar, karena pada hari itu di sela-sela kunjungan kerjanya di Bali, Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Prof. DR. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H., berkenan untuk mengunjungi kantor Pengadilan Agama Gianyar.

WhatsApp Image 2021 11 05 at 18.04.56

Orang nomor satu di Mahkamah Agung ini tiba dengan rombongan pada pukul 13.15 Wita usai melaksanakan sholat jumat di Masjid Agung Al-Ála Gianyar dengan didampingi oleh Ketua Kamar Pembinaan Mahkamah Agung Prof. DR. H. Takdir Rahmadi, S.H., LL.M., Ketua Kamar Militer Mahkamah Agung Mayjen Purn. Burhan Dahlan, S.H., M.H., Panitera Mahkamah Agung DR. H. Ridan Mansyur, S.H., M.H., Dirjen Badilum DR. Prim Haryadi, S.H., M.H., KPT Denpasar dan para hakim tinggi PT Denpasar.

Meski terhitung singkat, dalam kunjungannya ke Pengadilan Agama Gianyar, Ketua Mahkamah Agung RI memberikan apresiasi pada kebersihan dan kerapihan kantor Pengadilan Agama Gianyar, dan mengapresiasi pula jalur difabel (guiden block) yang sudah dibangun di Pengadilan Agama Gianyar. Kondisi ruang PTSP  pun tak luput dari apresiasi Ketua Mahkamah Agung RI. “PTSPnya sudah bagus, tertata rapih dan nyaman.” tuturnya sesaat  setelah memasuki ruangan PTSP.

WhatsApp Image 2021 11 05 at 18.04.27

Hal penting yang ditanyakan oleh Ketua Mahkamah Agung RI, adalah mengenai jumlah perkara dan jumlah hakim yang ada di Pengadilan Agama Gianyar. Atas pertanyaan ini Ketua Pengadilan Agama Gianyar menyampaikan jumlah perkara sampai hari ini berjumlah 32 dan sudah 4 perkara yang disidangkan secara e-litigasi, sedangkan hakim berjumlah 3 orang termasuk ketua dan wakil ketua. “Bagus, meskipun perkara sedikit tapi e-litigasi tetap jalan” ujar Ketua Mahkamah Agung mengapresiasi.

Setelah berkeliling di kantor Pengadilan Agama Gianyar selama kuang lebih 15 menit, Ketua Mahkamah Agung RI berkenan untuk memberikan dukungan untuk Pengadilan Agama Gianyar meraih WBK  dan berfoto bersama aparatur Pengadilan Agama Gianyar, dan memberikan nasehat agar tetap semangat.  

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice