logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Kelayakan Kendaraan Dinas PA Manna Dicek

Manna l pa-manna.go.id

Agar semua barang infentaris  atau barang milik negara Pengadilan Agama Manna terpelihara dengan baik, terutama kendaraan dinas baik roda dua maupun roda empat, Ketua Pengadilan Agama Manna Drs. Lazuarman,M.Ag memerintahkan Kaur Umum Happy Pian, S.H. untuk mengumpulkan semua kendaran dinas Pengadilan Agama Manna.

Atas instruksi tersebut, Selasa (16/4/2013),  Kaur Umum bersama staf lalu menjejerkan semua kendaraan dinas di lapangan parkir Pengadilan Agama Manna, termasuk mobil dinas Ketua.

Ada dua kendaraan roda empat dan lima kendaraan roda dua yang dikumpulkan. Setelah semua kendaraan dinas tersebut diparkir mulailah Kaur Umum dan staf memeriksa kelayakan sebuah kendaraan.

Pemeriksaan tersebut dipandu dengan sebuah buku kontrol kendaraan dinas, dimulai dari pemeriksaan oli, ban, rem, lampu, starter, kilometer dan sebagainya. Disamping itu juga diperiksa tune up rutinnya apakah telah dilaksanakan secara rutin. Pemeriksaan juga didampingi oleh pemakai sehingga bisa ditanya langsung keluhan dari kendaraan dinas tersebut.

“Memelihara lebih baik daripada memperbaiki kata Ketua Pengadilan Agama Manna. Sebab apabila telah rusak baru diperbaiki biaya pasti akan lebih besar. Disamping biaya besar waktupun juga akan tersita. Karena itu dengan adanya kegiatan cek rutin kendaraan dinas ini diharapkan kestabilan kendaraan bisa terpelihara dengan baik”.

Lebih lanjut Ketua Pengadilan Agama Manna menyampaikan bahwa pemeliharaan kendaraan dinas ini sangat penting, sebab yang dibawa di atas atau di dalam kendaraan tersebut adalah nyawa manusia. Nyawa manusia sangat berharga dari sebuah benda. Betapa banyak terjadi kecelakaan berawal karena kendaraan tersebut tidak terpelihara dengan baik.

Keprimaan sebuah kendaraan dalam melaksanakan suatu tugas juga sangat berperan dalam menunjang sebuah kegiatan kantor. Coba bayangkan jikalau kendaraan dinas Ketua tidak terpelihara dengan baik, sementara jarak yang ditempuh Ketua Pengadilan Agama Manna apabila mau rapat koordinasi ke Pengadilan Tinggi Agama Bengku yang berjarak lebih kurang 150 Km dengan kondisi jalan yang juga berliku-liku.

Demikian pentingnya keprimaan sebuah kendaraan dinas. Karena itu kedepan cek kendaraan dinas harus dilaksanakan secara rutin kata Ketua Pengadilan Agama Manna mengakhiri.

(Tim IT PA Manna)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice