logo web

Dipublikasikan oleh PA Medan pada on .

Kasubbag Perencanaan, IT, dan Pelaporan Pengadilan Agama Medan Maharani, S.Si. meraih peringkat II pada Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan VII Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Pusat Pendidikan dan Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung dari tanggal 01 September sampai dengan 10 Desember 2021 . Selama 797 (tujuh ratus Sembilan puluh tujuh) jam pelajaran, pelaksanaan kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Administrasi ini dilaksanakan melalui daring (online).

z.jpg

 jpeg.jpg

Maharasni S.Si. meraih kualifikasi sangat memuaskan dengan nilai 91,3 dengan judul Aksi Perubahan Peningkatan Kinerja Sumber Daya Manusia melalui Aplikasi Cuti, Presensi, Kenaikan Pangkat dan Kenaikan Gaji Berkala (KAJIBERKAT) di Pengadilan Agama Medan. Melalui Aplikasi KAJIBERKAT ini berisi tentang :

  • Informasi cuti, izin, kehadiran seluruh aparatur.
  • Pengajuan permohonan cuti (cuti tahunan, cuti sakit, cuti alasan penting, cuti bersalin, cuti diluar tanggungan negara).
  • Pengajuan permohonan izin tidak masuk.
  • Presensi manual yang dilakukan denga scan barcode pada aplikasi sehingga tidak perlu mengisi absensi manual.
  • Informasi Aparatur yang akan memperoleh kenaikan pangkat.
  • Informasi Aparatur yang akan memperoleh kenaikan Gaji Berkala dan membuat Surat Kenaikan Gaji Berkala Aparatur tersebut.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice