logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Kasir MS Sigli Kecelakaan

Sigli |www.sigli.ms-aceh.go.id

Sebagai bentuk kepedulian dan wujud kebersamaan antar pegawai, para hakim dan pegawai di lingkungan Mahkamah Syar’iyah Sigli membesuk Marlaini, S.H.I, Senin (1/5/2013). Pegawai MS Sigli yang bertugas sebagai Kasir itu mengalami kecelekaan pada hari Ahad yang lalu.

Rombongan yang dipimpin langsung Drs. Miranda selaku Ketua MS Sigli berangkat menuju RSU Mufid Kota Sigli pada pukul 09.00 WIB dan langsung menuju ruangan Ghinaa yang berada di lantai satu rumah sakit tersebut. Kondisi Marlaini sendiri sudah mulai membaik, ini terlihat ketika para hakim dan pegawai membesuk beliau sudah bisa berbicara walaupun masih sepatah dua patah kata karena kondisi mulut beliau yang luka dan robek.

Menurut keterangan Marlaini ketika diwawancarai oleh Lasytamasya Sigli mengatakan bahwa kronologi kejadiannya ketika beliau bersama adiknya sedang pulang menuju rumah dengan mengendarai motor, namun belum sampai di rumah nasib naas menimpanya karena motor yang dikendarai tersebut menabrak kambing yang tiba-tiba melintas di jalan, sehingga kehilangan keseimbangan dan menyebabkan Marlaini terpental dan terjatuh dan mengalami luka-luka di beberapa bagian wajah dan tubuh lainnya.

Drs. Miranda selaku Ketua MS Sigli yang langsung membesuk mengatakan agar Marlaini dan seluruh keluarga besarnya bersabar terhadap musibah yang diterima, karena semua ini adalah kehendak Allah, dan Insya Allah ada hikmah besar dibalik musibah yang diterima ini, dan beliau beserta segenap hakim dan pegawai MS Sigli mendoakan agar Marlaini cepat pulih dan bergabung kembali untuk bekerja di MS Sigli. (fikri oslami)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice