Jabatan Wasek PA Bangko Kosong

Sapi’i, S.Ag, usai pelantikan menjadi Wakil Sekretaris PA Jambi klas IA, jabatan yang ditinggalkannya di PA Bangko kini dalam kekosongan.
Bangko | pa-bangko.go.id
Posisi Wakil Sekretaris Pengadilan Agama Bangko kini kosong. Kekosongan tersebut menyusul promosinya Wasek PA Bangko sebelumnya, Sapi’i, S.Ag ke Pengadilan Agama Jambi klas I A.
Pelantikan Wakil Sekretaris PA Jambi, Sapi’i, S.Ag, 11 April 2013 lalu, resmi membuat kursi Wakil sekretaris yang ditinggalkannya di PA Bangko menjadi kosong untuk sementara waktu.
Dikatakan Ketua PA Bangko, Drs. H. Zuarlis Saleh, SH, kepada Jurdilaga PA Bangko mengatakan, bahwa kekosongan tersebut adalah hal yang biasa terjadi. Mengingat dalam waktu dekat, kekosongan jabatan tersebut akan segera ditempati oleh pejabat lainnya yang akan di SK-kan oleh pihak yang berwenang. ‘’Tentu akan ada pejabat penggantinya dalam waktu dekat ini,’’ ujarnya.
Menurut dia, kekosongan tersebut tidak menjadi kendala yang berarti untuk bagian kesekretariatan PA Bangko untuk terus bekerja maksimal.
‘’Kita menunggu pejabat baru yang akan menjadi Wakil Sekretaris di PA Bangko, jadi semua kegiatan dan pekerjaan tetap harus terlaksana dengan baik dan maksimal, meski posisi Wasek dalam keadaan kosong,’’ tukasnya.
Tidak hanya itu saja, dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada Sap’i, S.Ag yang telah mengabdi menjadi Wakil Sekretaris PA Bangko lebih dari 4 tahun ini.
Sapi’i, S.Ag, dua dari kiri bersama karyawan PA Bangko beberapa waktu yang lalu.
‘’Pak Wasek ini sudah mengabdi selama lebih dari 4 tahun, hampir 5 tahun, sangat banyak jasa yang telah diperbuatnya di PA Bangko, pembangunan gedung salah satu diantaranya,’’ ujarnya.
Untuk diketahui, Sapi’i, S,Ag, resmi menjadi Wakil Sekretaris PA Jambi klas I A sejak dilaksanakannya pelantikan pada 11 April 2013 lalu. Sebelumnya dirinya menjabat sebagai Wakil Sekretaris di PA Bangko sejak tahun 2008 lalu. (Noprizal/Jurdilaga PA Bangko/PTA Jambi)