logo web

Dipublikasikan oleh Mahar PA Soreang pada on .

Italia Juara Piala Eropa. PA Soreang Runner-up nya, Loh...?

WhatsApp Image 2021 07 14 at 09.43.57

Foto Italia menjadi kampiun Piala Eropa 2020 (sumber www,google.com)

Soreang-Bandung (15/07/21).

Usai sudah perhelatan akbar Piala Eropa 2020 yang digelar tahun 2021. Ajang bergengsi yang mempertemukan tim-tim sepakbola terbaik dari belahan benua biru atau benua eropa. Setelah tertunda selama setahun akibat pandemi Covid-1. Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA) memutuskan untuk menggelar Euro 2020 pada 11 Juni hingga 12 Juli 2021. Ajang ini diikuti oleh 24 timnas negara terbaik Eropa. Kompetisi menggunakan format penyisihan grup dan sistem gugur.

Puncak pesta sepakbola benua biru dengan ditandai partai final, mempertemukan Timnas Italia melawan Timnas Inggris. Duel klasik dan menarik, sehingga jutaan pasang mata manusia seantero bumi tidak melewatkan partai final yang di gelar di stadion nasional Wembley, Inggris pada 12 Juli 2021 waktu Indonesia.

Secara waktu, piala eropa tahun 2021 berlangsung selama 31 hari dan menggelar total 51 pertandingan. Tercipta 140 gol selama Euro 2020. Rata-rata tercipta 2,8 gol per laga atau satu gol terjadi di setiap 32 menit. Patrik Schick dan Cristiano Ronaldo menjadi pemain termoncer dengan masing-masing dengan menorehkan lima gol. Spanyol menjadi negara tersubur lewat 13 gol yang dicetaknya. 

Timnas Italia menjadi kampiun (juara) setelah mengubur Inggris melalui adu penalti. Inggris yang jumawa akan membawa pulang piasa eropa dengan jargon "Football is coming home" harus menelan pil pahit kekalahan dalam tos-tosan adu pinalti melawan Italia. Italia akhirnya lebaran juara eropa, setelah 53 tahun menahan puasa gelar piala eropa meski beberapa kali masuk parta final. Italia terakhir menjadi kampiun tahun 1968 dengan mengalahkan Timnas Yugoslavia. Jargon "Football is coming home" akhirnya berubah menjadi "Football is coming Rome"

UEFA turut merilis deretan penghargaan di Euro 2020. Juara: Timnas Italia, Runner-up: Timnas Inggris, Pemain Terbaik Turnamen: Gianluigi Donnarumma (Timnas Italia), Pemain Terbaik Final: Leonardo Bonucci (Timnas Italia), Top Scorer: Cristiano Ronaldo (Timnas Portugal) dan Pemain Muda Terbaik: Pedri (Spanyol).

Sementara itu, ditempat terpisah. Pengadilan Agama Soreang berhasil menduduki posisi runner-up dalam penilaian kinerja penyelesaian perkara SIPP. Redaktur PA Soreang menyebutnya sebagai Liga SIPP Nasional. Klasemen sementara penilaian dalam Liga SIPP kategori I dengan kriteria jumlah perkara diatas 5000, Pengadilan Agama Kabupaten Malang masih konsisten menduduki peringkat pertama, dengan jumlah poin sementara 97,94, sedang di posisi runner-up PA Soreang dengan poin sementara 94,938. berita terkait: https://pa-soreang.go.id/berita/berita-terkini/inggris-dan-pa-soreang-sama-sama-juara-ii-inggris-juara-ii-piala-eropa-pa-sorenag-juara-ii-liga-sipp-nasional-13-07-21.html

WhatsApp Image 2021 07 15 at 09.47.31

Rapor sementara penilaian kinerja penyelesaian perkara melalui SIPP

Melalui website resmi Badan Peradilan Agama (Badilag) (13/07), Dirjen Badilag merilis klasemen sementara perihal Rapor Kinerja Penanganan Perkara SIPP Periode 9 Juli 2021. Terdapat 5 kategori dalam penilaian kinerja penyelesaian perkara melalui SIPP, yaitu: Kategori I, Pengadilan dengan jumlah perkara diatas 5.000. Kategori II, Pengadilan dengan jumlah perkara 2.501 sampai 5.000. Kategori III, Pengadilan dengan jumlah perkara 1.001 sampai 2.500. Kategori IV, Pengadilan dengan jumlah perkara 251 sampai 1.000 dan Kategori V, Pengadilan dengan jumlah perkara kurang dari 250 perkara.

Ketua PA Soreang, H. Mahrus mengapresiasi seluruh kerja tim Squad PA Soreang. Ia mengatakan dalam WAG Squad PA Soreang "Syukur Alhamdulillah, kita menempati peringkat II Nasional. Tahun 2021 merupakan tahun prestasi. Kita tidak mau menjadi Inggris yang hanya menjadi runner up piala eropa 2020, tetapi dengan tekad yang kuat, komitmen yang tinggi serta amal jamai, InshaAllah prestasi kita akan sama seperti Italia, yaitu sebagai Juara I, kita juga akan mampu menjadi Juara Liga SIPP Nasional" Ucapnya.

Sehingga dapat disimpulkan, untuk saat ini Pengadilan Agama Kabupaten Malang menjadi Italia-nya (Juara) karena memuncaki klasemen sementara penilaian dalam Liga SIPP kategori I, sedangkan Pengadilan Agama Soreang menjadi Inggris-nya (Runner-up) karena untuk sementara masih menduduki posisi nomor dua dalam gelaran penilaian kinerja penyelesaian perkara SIPP kategori I. (Red.Mahar)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice