logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Inilah 24 Berita Terpopuler PA Pelaihari Selama Kwartal I 2013

Pelaihari |  pa-pelaihari.go.id

Selama kwartal I 2013 PA Pelaihari turut andil meramaikan situs hijau badilag.net dan situs pta-banjarmasin.go.id dengan cara mengirimkan berita. Rata-rata PA Pelaihari mengirimkan 6 berita setiap bulannya, sehingga selama 4 bulan berita PA Pelaihari yang ditayangkan oleh www.badilag.net maupun www.pta-banjarmasin.go.id sebanyak 24 berita.

Pada saat dihubungi oleh reporter di ruang kerjanya Senin (3/6/2013) Ketua PA Pelaihari berpesan kepada para reporter bahwa dalam pemberitaan yang diutamakan adalah kualitas bukan kuantitas. Berita-berita PA Pelaihari harus sesuai dengan kaidah jurnalistik. Kegiatannya nyata dan layak diberitakan.

Berikut adalah berita PA Pelaihari yang dimuat oleh www.badilag.net maupun www.pta-banjarmasin.go.id :

BLN

JML

JUDUL

PEMBACA

KOMENTAR

JANUARI

1

Anggota Koperasi di PA Pelaihari Pilih Pengurus Baru (4/1/13)

241

0

2

PA Pelaihari Makin Sering Dijadikan Sasaran Studi Banding (4/1/13)

189

0

3

Ketua PA Pelaihari: Diskusi Bukan Adu Kepintaran (7/1/13)

233

0

4

PA Pelaihari Kehilangan Hakim Profesional (14/1/13)

353

2

5

Tahun 2012 PA Pelaihari Punya Segudang Prestasi (14/1/13)

210

0

6

Transparansi Anggaran di PA Pelaihari (14/1/13)

233

0

FEBRUARI

1

Mahasiswa STAI Darussalam Martapura Lakukan Observasi di PA Pelaihari (1/2/2013)

206

0

2

Ketua PA Pelaihari: Hakim Harus Menjadi Teladan (6/2/13)

344

6

3

PA Palangkaraya Lakukan Kunjungan ke PA Pelaihari (7/2/13)

193

3

4

Hadapi Dua Agenda Penting PA Pelaihari Adakan Rakor (11/2/13)

181

1

5

PA Pelaihari Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW (13/2/13)

231

2

6

KPTA Banjarmasin Blusukan ke PA Pelaihari (13/2/13)

282

2

7

Kadilmil dan Ketua Buka-bukaan di PA Pelaihari (13/2/13)

579

5

8

Kadilmil 1-06 Banjarmasin Studi Banding ke PA Pelaihari (14/2/13)

217

2

MARET

1

Di PA Pelaihari, Pansek PTA Banjarmasin Membuka Rahasia Kesuksesannya (1/3/13)

304

2

2

Pansek PTA Banjarmasin Lakukan Observasi di PA Pelaihari (1/3/13)

214

0

3

PA Pelaihari Sukses Damaikan Para Pihak yang Ingin Bercerai (5/3/13)

298

2

APRIL

1

Ketua PA Pelaihari Malantik Tiga Pejabat Struktural (3/4/13)

107

1

2

Ketua PA Pelaihari Sosialisasikan Hasil Pertemuan dengan Sekretaris MA (3/4/13)

136

0

3

Ketua PTA Banjarmasin dan Ketua PA Pelaihari Serahkan Hasil Penelitian kepada Dirjen Badilag (4/4/13)

170

1

4

Model Diskusi di PA Pelaihari Kali ini Beda (4/4/13)

208

1

5

Terbitkan Buku tentang SIADPA, Ketua PA Pelaihari Minta Sambutan Tuada Uldilag (5/4/13)

2860

19

6

Pertemuan DYK Kabupaten Tanah Laut Berlangsung Sukses (9/4/13)

129

0

7

Ketua PA Pelaihari Sosialisasikan Hasil Rakerda PTA Banjarmasin (18/4/13)

127

2

Dari data di atas maka tingkat keterbacaan paling banyak (3021) berita berjudul Terbitkan Buku tentang SIADPA, Ketua PA Pelaihari Minta Sambutan Tuada Uldilag dengan 19 komentar. Dari data di atas dapat diketahui bahwa tingkat keterbacaan berita PA Pelaihari rata-rata di atas 100.

Data tersebut juga berbicara bahwa judul sangat mempengaruhi tingkat keterbacaan. Semakin menarik judul berita, semakin banyak pembaca karena penasaran ingin mengetahuinya. Contoh berita berjudul Kadilmil dan Ketua Buka-bukaan di PA Pelaihari yang mencapai 581 kunjungan.

Siapa Reporter PA Pelaihari?


Reporter PA Pelaihari dari kiri: Drs. Abdul Mujib, Drs. H. Tarsi, SH., MHI. dan Muh. Irfan Husaeni, S.Ag., MSI. (Foto: Bagus)

Seakan tidak percaya, ternyata reporter PA Pelaihari adalah Ketua PA Pelaihari itu sendiri, Drs. H. Tarsi, SH., MHI. Dalam kesibukannya sebagai pimpinan Beliau masih sempat memberitakan apa yang terjadi di lembaga yang dipimpinyna. Sungguh ini luar biasa. “Sebaik apapun lembaga jika tidak diberitakan, mana mungkin publik mengetahuinya?” ujar Ketua.

Selain Ketua, Penulis berita PA Pelaihari ternyata orang paling sibuk di kantornya, yaitu Pansek PA Pelaihari -Drs. Abdul Mujib. Logikannya berita akan lebih akurat, tajam dan terpercaya karena ditulis orang yang mengalaminya. Beberapa kegiatan sita eksekusi yang Beliau lakukan, maka Beliau juga yang melaporkannya.

Reporter lainnya adalah Muh. Irfan Husaeni. Menurut reporter berinisial (Muh) menulis berita itu menyenangkan karena dapat membantu pimpinan dalam rangka mengkomunikasikan kebijakan, kegiatan dan program kerja lembaga dengan masyarakat luas. Pendek kata berita merupakan peyambung lidah sebuah lembaga.

Siapa Sang Juru Foto?

Juru Foto PA Pelaihari dari kiri : Muhammad Yusuf, S. Kom dan Bagus Ira BS, S. Kom.

Foto adalah pendukung utama adanya sebuah peristiwa, tanpa foto berita dianggap tidak memenuhi syarat dan rukun. Dibalik sukses pemberitaan PA Pelaihari ada 2 sosok kameramen profesional yaitu Bagus Ira BS, S. Kom. dan Muhammad Yusuf, S. Kom. Keduanya juga sebagai admin IT PA Pelaihari. M. Yusuf  selain kameramen juga banyak berkontribusi dalam penulisan berita.  Di tangan keduanya pembaca dapat  menikmati berita-berita PA Pelaihari.(Muh).

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice