logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Hatibinwasda PTA Bengkulu Lakukan Pembinaan dan Pengawasan di PA Lebong

 

Lebong | pa-lebong.go.id

Kamis (28/11/2013), Rombongan Tim Hakim Tinggi Pembinaan/Pengawasan Daerah (HATIBINWASDA) Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu berkunjung ke Pengadilan Agama Lebong untuk mengadakan pembinaan dan pengawasan. Rombongan tiba pukul 10.30. WIB, berjumlah 7 orang yaitu : Drs. H. Burdan Burniat, S.H, Drs. H.  Zaenal Hakim, S.H, Drs. Nanang Faiz, Drs. M. Shaleh, M.Hum, Drs. Bukhori, Joni S.H.I, Willcovin A. D.

Ucapan “selamat datang” disampaikan Ketua Pengadilan Agama Lebong, H. Thamrin Agung, S.H., M.H., saat menyambut kedatangan rombongan tim pengawas dari Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Diharapkan kegiatan semacam ini bisa meningkatkan kinerja Pengadilan Agama Lebong baik dalam pelaksanaan tertib administrasi keperkaraan yang sesuai dengan pola bindalmin maupun  pelaksanaan administrasi kesekretariatan serta IT.

Setelah istirahat sejenak, Tim HATIBINWASDA PTA Bengkulu langsung melaksanakan bedah berkas dan pengawasan yang dilaksanakan di dua tempat, ruang sidang utama Pengadilan Agama Lebong, dan di ruang kesekretariatan.

Acara pembinaan ini bertujuan untuk lebih meningkatkan dan menyempurnakan kinerja di  lingkungan Pengadilan Agama Lebong, sekaligus evaluasi terhadap kualitas putusan, administrasi persidangan, administrasi umum, dan IT untuk mencapai pelayanan publik yang prima.

Hasil Kegiatan bedah berkas ini nantinya akan menjadi bahan koreksi guna perbaikan baik dari segi administrasi, maupun dari segi hukum acaranya, sehingga hasil temuan-temuannya bisa dijadikan untuk bahan perbaikan kinerja ke depannya.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice