Hakim PA Pasir Pengaraian Menangkan Lomba Karya Tulis Ilmiah HUT IKAHI ke 69
Hakim Pengadilan Agama Pasir Pengaraian Siti Maslikha, S.H.I. sukses meraih peringkat ke-5 Nasional Karya Tulis Ilmiah Bahasa Indonesia, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) KE 69 Tahun 2022, yang diselenggarakan oleh IKAHI, Selasa, 22/03/2022.
Agent Of Change Pengadilan Agama Pasir Pengaraia tahun 2022, Siti Maslikha, S.H.I. dalam tulisannya yang berjudul “Metaverse dan Masa Depan E-Court” berhasil meraih nilai 1720, prestasi tersebut sangat membanggakan PA Pasir Pengaraian, ucapan selamat diberikan oleh Pimpinan dan seluruh rekan-rekan kerja di PA Pasir Pengaraian.