Gebrakan Awal Tahun, IPASPI Cabang PA Muara Tebo Bantu Honorer dan Mushalla

Muara Tebo | PA Muara Tebo
Bertempat di ruang sidang, Senin (19/1/2015), IPASPI Cabang PA Muara Tebo menyerahkan bantuan masing-masing kepada honorer dan juga pengurus mushalla al-qadha PA Muara Tebo. Hadir dalam acara ini, Ketua PA Muara Tebo, Drs. H. Palatua, S.H, M.H.I, Hakim, Pejabat Fungsional serta Pejabat Struktural PA Muara Tebo.
Bantuan secara simbolis diserahkan oleh Ketua IPASPI Cabang PA Muara Tebo, Drs. Rusdi, M.H kepada Ketua mushalla al-qadha, Muhammad Siddiq, M.H. Selanjutnya bantuan untuk honorer diserahkan oleh pengurus IPASPI yang juga Wakil Panitera PA Muara Tebo, Widarli, S.Ag kepada perwakilan honorer, Juariah.
Gebrakan awal tahun ini menurut Ketua IPASPI Cabang PA Muara Tebo merupakan program prioritas yang memang telah dilama dirancang dan baru bisa terlaksana pada saat ini.
Jebolan Magister Hukum Universitas Batanghari ini berharap bantuan yang bersumber dari dana IPASPI tersebut dapat bermanfaat, baik itu bagi honorer maupun untuk perbaikan sarana ibadah yang ada di lingkungan PA Muara Tebo.
“Sumbangan yang kita berikan mungkin tidak begitu besar nominalnya, akan tetapi saya berharap dapat bermanfaat dan berlanjut di masa mendatang,’’ ujar pria yang juga Pansek PA Muara Tebo ini lugas. (Ahmad Khumaidi/Jurdilaga PA Muara tebo-PTA Jambi)