logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Enam PA Sewilayah PTA Jambi Dapat Mobil dan Hibah Tanah Dari Pemkab/Kota

Jambi | PTA Jambi

Koordinasi yang bersinergi yang dilakukan pimpinan PA dengan Pemkab/Kota membuahkan hasil yang ditandai dengan penyerahan kenderaan roda empat dan hibah tanah oleh Bupati/Walikota.

Penyerahan tersebut berlangsung bersamaan pada acara HUT ke 23 PTA Jambi yang digelar hari Selasa (12/04) di aula PTA Jambi. Dan hal ini berarti, terdapat delapan PA dari sepuluh PA di Jambi yang telah mendapat kenderaan roda empat dari Pemkab/Kota.

“Hebat, hubungan yang harmonis selama ini dengan Pemkab/Kota, akhirnya PA kebagian rezeki,” ujar salah seorang hakim PTUN Jambi yang hadir dalam acara penyerahan kenderaan tersebut.

Penyerahan kenderaan roda empat ditandai dengan pemberian duplikat kunci mobil, sedangkan penyerahan hibah tanah ditandai dengan pemberian sertifikat tanah itu sendiri.

“Dengan ini saya serahkan kepada Bapak satu unit kenderaan roda empat berupa Kijang Innova,” ujar Kabag Pengelolaan Aset Daerah Pemkab Batanghari Denny Eko Purwanto sambil memberikan duplikat kunci mobil kepada Ketua PA Muara Bulian H. Afrizal.

Adapun enam PA yang menerima kenderaan dan hibah tanah tersebut adalah PA Sengeti yang mendapatkan hibah tanah untuk kantor dan rumah dinas seluas 5.000 m2. Sebelumnya, PA Sengeti telah mendapatkan kenderaan roda empat berupa Kijang Innova dari Pemkab Muaro Jambi.

Kemudian, PA Jambi mendapatkan kenderaan roda empat berupa Toyota Rush, disusul PA Sarolangun memperoleh kenderaan roda empat berupa Toyota Rush dan tanah untuk pertapakan kantor PA. Selanjutnya, PA Muara Sabak memperoleh hibah tanah untuk perluasan kantor. Dan yang terakhir, PA Muara Tebo menerima hibah tanah.

Ketua PTA Jambi Dr. H. Djajusman MS, SH., MH., M.MPd dalam kata sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Pemkab/Kota yang telah memberikan kenderaan roda empat bagi PA maupun hibah tanah yang telah mempunyai sertifikat atas nama Republik Indonesia cq. Mahkamah Agung RI.

Dirinya meminta kepada Ketua PA sewilayah PTA Jambi untuk menjalin koordinasi yang harmonis dengan Pemkab/Kota dengan tetap berpedoman kepada indepensi dan kemandirian pengadilan sebagai lembaga yudikatif yang berada di bawah Mahkamah Agung RI.

“Atas nama pimpinan PTA Jambi, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab/Kota yang telah memberikan bantuan kepada PA,” ujar H. Djajusman MS memberikan apresiasi.

Ketua PA Sengeti M. Jhon Afrijal yang menerima hibah tanah untuk kantor dan tanah untuk rumah dinas merasa bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Muaro Jambi. Dengan pemberian tanah ini, dirinya akan mengusulkan pembangunan kantor PA Sengeti sesuai dengan prototype yang ditetapkan MA.

Disebutkannya lebih lanjut, bahwa pada tahun 2014 yang lalu, PA Sengeti telah mendapatkan kenderaan roda empat berupa Kijang Innova type G dari Pemkab Muaro Jambi dan kenderaan tersebut digunakan menjadi kenderaan dinas Ketua PA Sengeti.

“Syukur alhamdulillah, mobil dinas sudah ada, dan sekarang ini mendapat tanah untuk pembangunan kantor dan rumah dinas,” ujarnya dengan senyum. (AHP)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice