Dua Tahun Berturut-turut, PA Nunukan Raih Penghargaan Bidang Keuangan

Kepala KPPN Nunukan Bersama 4 PenerimaPenghargaan
Nunukan | www.pa-nunukan.go.id
Seperti tahun-tahun sebelumnya, untuk memotivasi satker-satker di wilayah kerjanya,di penghujung tahun anggaran, Kantor Pelayanan dan Perbendaharaan Negara (KPPN) Nunukan kembali memberikan penghargaan (reward) kepada satker-satker berkinerja baik.
Untuk tahun 2014 ini, ada 4 kategori“Penghargaan” yang diberikanKPPN Nunukan kepada satker-satker berprestasi di bidang laporan keuangan. Yaitu“Satker dengan PerencanaanKasTerbaikTahun Anggaran 2014”; “Satker denganRekonsiliasi SAI TerbaikTahun Anggaran 2014”; “Satker dengan PenyerapanTerbaikTahun Anggaran 2014”;dan“Satker dengan LPJ BendaharaTerbaikTahun Anggaran 2014”.
Alhamdulillah, tahun 2014 ini PA Nunukan kembali menorerhkan prestasinya dengan berhasil meraih 2 pernghargaan dari KPPN Nunukan. Yaitu untuk kategori “Satker dengan Penyerapan Terbaik Tahun Anggaran 2014”, dan kategori “Satker dengan Rekonsiliasi SAI Terbaik Tahun Anggaran 2014”.
Sedangkan untuk kategori “Satker dengan Perencanaan Kas Terbaik Tahun Anggaran 2014” berhasil diraih satker Perhubungan Udara Long Bawan, Kec. Krayan. Sementara untuk katergori “Satker dengan LPJ Bendahara Terbaik Tahun Anggaran 2014” berhasil direbut kembali oleh Kantor Kementerian Agama Kab. Nunukan, seperti tahun lalu.
Keberhasilan PA Nunukan memperoleh 2 penghargaan dari KPPN Nunukan ini adalah mengulang sukses tahun 2013 lalu. Saat itu PA Nunukan berhasil meraih 2 penghargaan dari KPPN Nunukan untuk kategori “Pelaksananaan Rekonsiliasi Terbaik Tahun 2013” dan “ Perencanaan Kas Terbaik Tahun 2013”.
Penyerahan “Piagam Penghargaan” kepada satker-satker berprestasi ini dilakukan di penghujung acara “Sosialisasi Langkah-langkah dalam Menghadapi Laporan Akhir Tahun” yang digelar KPPN Nunukan, di Hotel Marvell, Selasa (25/11/2014).
Kaur Keuangan Nurhalis, S.H. dan Bendahara Pengeluaran Yis Andispa, S.Sy. maju ke depan menerimakan “Piagam Penghargaan” yang diserahkan langsung oleh Kepala KPPN Nunukan Joko Maryono.
Nurhalis dan Yis Andispa Saat Menerima Penghargaan dari Kepala KPPN Nunukan
Dalam sambutannya sebelum menyerahkan “Piagam Penghargaan” ini, Joko Maryono mengucapkan selamat atas prestasi satker-satker dalam bidang laporan keuangan ini. Beliau berharap agar prestasi ini dapat memacu dan memotivasi satker-satker lain untuk berbuat yang terbaik sehingga tahun depan juga dapat meraihnya. Semoga!
(RENAFASYA)