Untuk lingkungan peradilan agama, Badilag selalu mempublish setiap minggu capaian kinerja SIPP untuk pengadilan tingkat pertama (PA), sedangkan untuk pengadilan tingkat banding (PTA) belum dipublish karena ada masalah teknis. Sehubungan dengan hal tersebut, PTA Medan selalu memacu dan mendorong kinerja hakim PA agar proses penyelesaian perkara dapat diselesaikan secepatnya. Misalnya, dalam pembinaan secara virtual yang digelar setiap Jum’at, Hatiwasda PTA Medan selalu mengingatkan PA agar berusaha dengan sungguh-sungguh supaya penanganan perkara dapat diputus dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.
Alhamdulillah, pembinaan yang dilakukan PTA Medan selama ini membuahkan hasil yaitu terdapat 2 (dua) PA yang konsisten menempati peringkat 3 (tiga) besar setiap muncul penilaian SIPP yaitu PA Sibuhuan pada kategori IV dan PA Kisaran pada kategori III. Hal ini sudah berlangsung 2 (dua) bulan terakhir ini, bahkan PA Sibuhuan selalu bertengger di posisi peringkat 1 (satu). Sedangkan PA Kisaran pada mulanya berada di posisi peringkat 1 (satu), namun pada penilaian tanggal 20 Agustus 2021 yang lalu berada di peringkat 2 (dua).
Ketua PTA Medan H. Abd. Hamid Pulungan merasa bersyukur dan gembira dengan prestasi yang diraih tersebut. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada semua unsur yang telah bekerja dengan baik sehingga nilai SIPP konsisten berada pada peringkat 3 (tiga) besar.
“Alhamdulillah, kita patut bersyukur bahwa SIPP PA Sibuhuan dan PA Kisaran selalu berada di peringkat 3 (tiga) besar sampai periode 20 Agustus 2021,” ujar H. Abd. Hamid Pulungan dengan bangga.
“Semoga dapat dipertahankan sepanjang tahun 2021 ini,” tambahnya lagi memberikan semangat.
Menurut H. Abd. Hamid Pulungan, prestasi yang ditorehkan tersebut tidak terlepas dari kesungguhan semua elemen yang terlibat dengan penyelesaian perkara. Misalnya saja, Majelis Hakim dan panitera pengganti. Dirinya berharap prestasi yang diukir PA Sibuhuan dan PA Kisaran tersebut dapat diikuti oleh PA lain dengan cara berlomba-lomba meraih prestasi.
“Ayo, PA yang lain supaya bersungguh-sungguh meraih prestasi dalam bidang SIPP, usahakan supaya berada di posisi 10 (sepuluh) besar, insya Allah bisa,” pungkas H. Abd. Hamid Pulungan memberi semangat. (ahp)