logo web

Dipublikasikan oleh PA Suwawa pada on .

Diskusi Hukum dan Bedah Berkas Perkara Pengadilan Agama Suwawa

Suwawa | pa-suwawa.go.id

       Rabu, 08 September 2021 pukul 08.30 s/d 09.30 WITA bertempat di Ruang Ketua Pengadilan Agama Suwawa diadakan diskusi hukum dan bedah berkas perkara. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh oleh Ketua Pengadilan Agama Suwawa, Bapak Kaharudin Anwar, S.H.I.,M.H., tersebut diikuti pula oleh wakil ketua dan para hakim. Kegiatan bedah berkas perkara dan diskusi hukum ini bertujuan untuk melakukan brainstorming antar hakim agar diperoleh persepsi yang sama dalam pembuatan putusan, sekaligus melakukan penelusuran berkas perkara yang telah dibuat. Berkas yang dibedah pada kegiatan ini adalah berkas perkara yang sedang dimohonkan eksekusi.

     Dengan diadakannya kegiatan tersebut, diharapkan para hakim dapat bertukar pikiran serta pengalaman baik secara administrasi maupun teknis. Acara bedah perkara berakhir pukul 09.30 WITA dan ditutup dengan membaca hamdallah. Kemudian Ketua Pengadilan Agama Suwawa resmi menutup kegiatan bedah berkas perkara hari ini, beliau juga berharap kegiatan diskusi hukum antar hakim dan bedah perkara ini dapat dilaksanakan secara berkala atau rutin karena acara bedah perkara ini sangat efektif sebagai media sharing antar hakim demi terwujudnya pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice