Sekretaris Mahkamah Agung RI telah mengusulkan unit kerja menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM) dalam lingkungan MA ke Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Surat yang ditandatangani oleh Sekma Hasbi Hasan tersebut nomor 1660/SEK/OT.01.1/2021 tanggal 30 Juli 2021.
Disebutkan, MA telah melakukan upaya pembangunan zona integritas di lingkungan MA dan berdasarkan hasil evaluasi tahun 2021 oleh TPI, maka diusulkan 314 unit kerja yang terdiri dari 241 calon unit kerja berpredikat WBK dan 73 calon unit kerja berpredikat WBBM.
Dari 241 calon unit kerja berpredikat WBK tersebut, terdapat 8 unit kerja dari wilayah PTA Medan yaitu PTA Medan, PA Balige, PA Kabanjahe, PA Kota Padang Sidempuan, PA Lubuk Pakam, PA Stabat, PA Tanjung Balai dan PA Tarutung.
Ketua PTA Medan H. Abd. Hamid Pulungan mengucapkan syukur alhamdulillah atas keberhasilan yang dicapai 8 (delapan) unit kerja sebagai calon berpredikat WBK. Dirinya memberikan apresiasi yang tinggi atas kinerja yang baik yang telah ditorehkan selama ini.
“Alhamdulillah, terdapat 8 (delapan) unit kerja di wilayah PTA Medan yang diusulkan ke Kemenpan RB untuk memperoleh predikat WBK,” ujarnya tersenyum.
“Akan kita usahakan secara sungguh-sungguh agar PTA Medan dan PA berhasil meraih predikat WBK tahun 2021 ini,” tandasnya bersemangat.
Masih menurut H. Abd. Hamid Pulungan, dirinya akan mengajak semua komponen di PTA Medan untuk bersinergi dan bersama-sama membangun zona integritas dengan mengacu kepada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 52 tahun 2014 tentang pedoman pembangunan zona integritas menuju WBK/WBBM. Disebutkannya, dengan usaha dan kerja keras serta selalu berdo’a kepada Allah Swt, insya Allah berhasil.
“Dengan berharap ridho dan ma’unah dari Allah Swt, kita bersinergi secara bersama-sama menuju WBK, insya Allah berhasil," harap dan do’a dari H. Abd. Hamid Pulungan.
Adapun setentang 7 (tujuh) PA yang ikut diusulkan sebagai calon unit kerja berpredikat WBK, H. Abd. Hamid Pulungan berpesan agar berbenah dan mempersiapkan dengan sebaik-baiknya. Dirinya memberi semangat supaya berjuang all out sehingga apa yang dicita-citakan selama ini dapat diraih.
“Silahkan berinovasi untuk bahan presentasi ketika desk evaluasi sehingga berhasil menuju predikat WBK,” ujar H. Abd. Hamid Pulungan.
“Saya yakin, insya Allah perjuangan kita tahun 2021 ini akan membuahkan hasil, asalkan dilaksanakan dengan kerja keras dan tuntas,” tutup H. Abd. Hamid Pulungan. (ahp)